Jakarta Mendung Sepanjang Hari

Jakarta Mendung Sepanjang Hari

- detikNews
Rabu, 26 Sep 2007 05:26 WIB
Jakarta - Awan mendung akan menyelimuti Jakarta sepanjang hari Rabu ini. Sebaiknya bagi anda yang hendak bepergian menyiapkan payung, karena hujan diperkirakan akan datang pada malam hari.Menurut Data Badan Meterologi dan Geofisika (BMG) Rabu (26/09/2007), malam harinya diperkirakan hujan turun dengan intensitas ringan. Namun, untuk Jakarta Selatan dan Jakarta Barat, hujan ringan akan mengguyur dari siang hari. Untuk wilayah Bogor, Tangerang, dan Depok, awan mendung akan menyelimuti wilayah tersebut hanya pada pagi hari. Hujan ringan kemungkinan akan melanda pada siang harinya. Dan pada malam hari cuaca akan kembali berawan.Untuk Bekasi suasana mendung akan terjadi sepanjang hari. Tanpa ada peluang hujan. (ptr/aba)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads