Hari Keenam Operasi Zebra 2025, Kampanye Keselamatan Terus Digencarkan

Hari Keenam Operasi Zebra 2025, Kampanye Keselamatan Terus Digencarkan

Herianto Batubara - detikNews
Minggu, 23 Nov 2025 14:26 WIB
Kakorlantas Dampingi Kapolri Pantau Arus Mudik
Foto: Kakorlantas Polri Irjen Agus Suryonugroho (Dok Korlantas).
Jakarta -

Operasi Zebra 2025 pada hari keenam (H6) mencatat peningkatan drastis dalam kegiatan edukasi dan pencegahan di seluruh Indonesia. Korlantas Polri terus menggencarkan kampanye keselamatan.

Kakorlantas Polri Irjen Agus Suryonugroho, menegaskan bahwa kampanye keselamatan ini tidak boleh surut. Sesuai arahan Kapolri Jenderal Listvo Sigit Prabowo, tujuan utama dari Operasi Zebra 2025 ini adalah menciptakan keselamatan jalar menjelang libur Natal dan Tahun Baru, dengan fokus utama pada edukasi, pengawasan, dan penegakan hukum berbasis data.

"Pembinaan masyarakat harus terus diperluas agar kesadaran tertib berlalu lintas tumbuh secara berkelanjutan," ujar Irjen Agus kepada wartawan, Minggu (23/11/2025).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Irjen Agus menyampaikan, data H6 menunjukkan komitmen jajaran dalam memperkuat interaksi langsung dengan masyarakat. Total kegiatan pembinaan dan penyuluhan mencapai 101.203 kegiatan. Angka ini terdiri dari 38.555 sambang komunitas, 36.238 sosialisasi di sekolah/kampus, dan 26.410 kegiatan sosialisasi di perusahaan/pabrik.

ADVERTISEMENT

Skala sosialisasi visual pun diperluas secara signifikan. Penyebaran dan pemasangan materi kampanye keselamatan mencapai 1.023.389 kegiatan. Jumlah ini didominasi oleh 522.699 leaflet dan 459.802 stiker, yang menegaskan bahwa edukasi visual tetap berperan penting dalam mendukung perilaku tertib berlalu lintas.

Selain edukasi, kegiatan preventif juga melonjak menjadi 959.137 kegiatan. Turjawali menjadi aktivitas dominan dengan 611.146 kegiatan, memastikan kestabilan arus lalu lintas pada jam padat menjelang akhir pekan. Kegiatan ini juga didukung oleh ramp check terhadap pengemudi bus dan truk yang tercatat 21.429 kegiatan.

Penindakan tetap berjalan, dengan 449.753 perkara yang didominasi oleh ETLE dan 360.354 teguran humanis.

Irjen Agus menyampaikan, keselamatan tetap merupakan hasil kerja sama antara petugas dan masyarakat. Oleh karena itu, dia mengajak seluruh masyarakat untuk meningkatkan kesadaran keselamatan berkendara dalam aktivitas sehari-hari.

Irjen Agus menekankan pentingnya mematuhi aturan dan menghormati sesama pengguna jalan sebagai kunci menjaga keselamatan bersama.


Simak juga Video Dear Pengendara, Operasi Zebra Jaya 2025 Dimulai Hari Ini Ya

(hri/whn)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads