×
Ad

Aksi Prabowo Duduk di Kelas Saat Luncurkan Smartboard di Sekolah Bekasi

Tim detikcom - detikNews
Senin, 17 Nov 2025 21:02 WIB
Presiden Prabowo duduk di dalam kelas SMPN 19 Kota Bekasi untuk menyaksikan proses belajar mengajar menggunakan smartboard. (ANTARA FOTO/ADITYA PRADANA PUTRA)
Jakarta -

Presiden Prabowo resmi meluncurkan interactive flat panel (IFP) atau smartboard di sekolah. Saat meninjau proses belajar mengajar menggunakan smartboard di SMPN 19 Bekasi, Prabowo ikut duduk di dalam kelas.

Pantauan detikcom, Senin (17/11/2024), Prabowo tiba di lokasi pukul 10.51. WIB. Prabowo disambut para siswa di halaman sekolah dengan penampilan marching band.

Para siswa tampak semangat menyambut kedatangan Prabowo. Mereka antusias menyapa Prabowo.

Prabowo lalu masuk ke ruang kelas untuk melihat proses pembelajaran menggunakan smartboard. Prabowo duduk di kursi kelas dan ikut mendengar guru yang sedang mengajar.

Prabowo sesekali mengobrol dengan Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Mendikdasmen) Abdul Mu'ti yang duduk di sebelahnya. Proses belajar berlangsung dengan tertib. Guru di kelas pun berinteraksi dengan para murid dengan materi yang ditampilkan di layar smartboard.

Momen hangat terselip ketika Prabowo bertepuk tangan 'salut'. Tepuk tangan itu dilakukan ketika ada siswa yang menjawab pertanyaan dari guru.

ti (kedua kanan) menyapa siswa-siswa sebelum meluncurkan program Digitalisasi Pembelajaran Untuk Indonesia Cerdas di SMP Negeri 4 Bekasi, Jawa Barat, Senin (17/11/2025). Berdasarkan data Kemendikdasmen per 16 November 2025, Pemerintah telah menyalurkan sebanyak 172.550 interaktif flat panel (IFP) atau papan interaktif digital (PID) ke berbagai sekolah dan Pusat Kegiatan Belajar Mengajar (PKBM) di Indonesia atau 75 persen dari target keseluruhan 288.865 IFP untuk tahun anggaran 2025 sebagai bagian dari program digitalisasi pembelajaran. ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra/foc." title="Digitalisasi Pembelajaran Untuk Indonesia Cerdas" class="p_img_zoomin" />Presiden Prabowo Subianto (kanan) didampingi Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Mendikdasmen) Abdul Mu'ti (kedua kanan) menyapa siswa-siswa sebelum meluncurkan program Digitalisasi Pembelajaran Untuk Indonesia Cerdas di SMP Negeri 4 Bekasi, Jawa Barat, Senin (17/11/2025). (ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra)




(isa/isa)

Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork