Kecelakaan lalu lintas melibatkan sebuah truk dan mobil Toyota Avanza di Km (kilometer) 30 Tol Jagorawi, Bogor, Jawa Barat. Kendaraan kedua atau Toyota Avanza menabrak truk karena pengemudi mengantuk.
"Faktor yang mempengaruhi karena pengemudi mengalami mengantuk," kata Kainduk PJR Tol Jagorawi Kompol Ahmad Jajuli, Jumat (14/11/2025).
Peristiwa itu terjadi pada sekitar pukul 01.05 WIB dini hari tadi. Kecelakaan berawal ketika kedua kendaraan tersebut melaju dari arah Jakarta menuju Bogor.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Kendaraan berjalan di lajur 1, kemudian (pengemudi) kendaraan kedua mengalami ngantuk," ungkapnya.
Kendaraan kedua kemudian menabrak kendaraan pertama atau truk yang melaju di depannya. Truk tersebut lalu berpindah jalur usai ditabrak.
"Kendaraan pertama terpelanting ke lajur 4, lanjut posisi normal kedua kendaraan di lajur menghadap selatan," ungkapnya.
Jajuli mengatakan tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan itu. Kendaraan dievakuasi oleh petugas beberapa jam kemudian.
Lihat juga Video: Truk Tronton Tabrak 2 Rumah di Sidoarjo, Sopir Diduga Ngantuk











































