Truk Anjlok di Kosambi Tangerang Bikin Macet, Lalu Lintas Dialihkan

Truk Anjlok di Kosambi Tangerang Bikin Macet, Lalu Lintas Dialihkan

Wildan Noviansah - detikNews
Jumat, 31 Okt 2025 10:06 WIB
Truk Anjlok di Kosambi
Foto: Truk Anjlok di Kosambi (dok istimewa)
Tangerang -

Satu unit truk mengalami anjlok di kawasan Kosambi, Tangerang. Insiden tersebut menyebabkan kepadatan arus lalu lintas di sekitar lokasi.

"Telah terjadi insiden truk anjlok di kawasan Kosambi, Tangerang, yang menyebabkan kepadatan arus kendaraan di sekitar lokasi," tulis akun TMC Polda Metro Jaya dikutip detikcom, Jumat (31/10/2025).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dari foto yang diunggah TMC, jalan yang menjadi lokasi truk anjlok tengah dalam proses pengecoran. Truk tersebut anjlok dan nangkring di tengah jalan.

Truk Anjlok di KosambiTruk Anjlok di Kosambi Foto: Truk Anjlok di Kosambi (dok istimewa)

Karena insiden truk anjlok tersebut, arus lalu lintas di sekitar lokasi dialihkan sementara. Petugas masih siaga di lokasi untuk mengatur arus lalu lintas.

ADVERTISEMENT

"Untuk sementara, arus lalu lintas dialihkan guna memperlancar pergerakan kendaraan, sementara petugas gabungan sudah berada di lokasi untuk melakukan pengaturan dan memastikan situasi tetap aman serta tertib," tuturnya.

Lihat juga Video: Tikungan Saripohatji Ciamis Telan Korban, Truk Bawa Wortel Terguling

(wnv/zap)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads