Wanita di Depok Jebak Teman hingga Didatangi Leasing, Ini Modusnya

Wanita di Depok Jebak Teman hingga Didatangi Leasing, Ini Modusnya

Kurniawan Fadilah - detikNews
Kamis, 30 Okt 2025 21:43 WIB
Ilustrasi surat tagihan.
Ilustrasi (Foto: Towfiqu barbhuiya/Unsplash)
Jakarta -

Wanita di Depok, Jawa Barat, inisial PRKW, tega menjebak temannya sendiri. Dia mengajak temannya untuk ngekos di wilayah Depok hingga korban didatangi leasing.

Kasubbid Penmas Bidhumas Polda Metro Jaya AKBP Reonald Simanjuntak mengatakan awalnya PRKW meminta rekannya, SP, kos di kawasan Kota Depok. Kemudian korban didatangi pihak leasing untuk menagih cicilan motor pelaku.

"Bulan September 2025 pihak leasing mendatangi pelapor, memberitahu adanya keterlambatan angsuran cicilan motor," kata Reonald kepada wartawan, Kamis (30/10/2025).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Saat itu, SP pun menghubungi PRKW. SP menerima jawaban bahwa PRKW akan membayarkan angsuran kepada leasing.

ADVERTISEMENT

"Namun di hari berikutnya, pihak leasing datang kembali dengan menanyakan hal yang sama. Lalu pelapor menghubungi kembali, tetapi tidak respons atau balasan, hingga sekarang tidak diketahui keberadaannya," ungkap Reonald.

SP melaporkan kasus ini ke Polres Metro Depok. Polisi masih mendalami laporan.

Simak juga Video 'Detik-detik 7 Debt Collector Diduga Keroyok Pria di Gorontalo':

(lir/lir)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads