Polda Metro Jaya memanggil Giovanni Surya atau DJ Panda terkait kasus dugaan pengancaman terhadap aktris dan selebgram Erika Carlina. DJ Panda akan diperiksa hari ini.
Kasubdit Renakta Ditreskrimum Polda Metro Jaya AKBP Iskandarsyah mengungkapkan pihaknya masih menunggu kehadiran DJ Panda. Dia mengatakan sampai saat ini belum ada konfirmasi kehadiran dari DJ Panda.
"Kami masih standby. Belum ada konfirmasi dari yang bersangkutan," kata Iskandarsyah kepada wartawan, Rabu (15/10/2025).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Iskandarsyah mengatakan penyidik akan mengonfirmasi DJ Panda mengenai pengakuan Erika terkait dugaan pengancaman. Diketahui, sebelumnya Erika melaporkan DJ Panda atas dugaan pengancaman.
Laporan Erika teregister dengan nomor LP/B/5027/VII/2025/SPKT/Polda Metro Jaya. Erika melapor terkait Pasal 335 KUHP dan/atau Pasal 28 ayat (2) Jo Pasal 45 UU ITE dan/atau Pasal 65 ayat (2) UU 27 Tahun 2022 tentang Perlindungan Data Pribadi.
Penyidik sudah melakukan gelar perkara terkait kasus tersebut. Hasilnya, ditemukan unsur pidana sehingga penyidik memutuskan untuk menaikkan kasus dari penyelidikan ke tahap penyidikan.
Pengakuan Erika Carlina
Erika sudah diperiksa terkait laporannya pada Kamis (24/7). Dia mengungkap alasan pelaporan tersebut lantaran janin dalam kandungannya.
"Memang aku melaporkan ke... minta perlindungan hukum, karenanya ada ancaman yang membahayakan janin aku," kata Erika setelah diperiksa di Polda Metro Jaya, Kamis (24/7).
Erika memang sempat menutupi kehamilannya kepada publik. Namun Erika menempuh jalur hukum setelah muncul ancaman dalam grup fanbase DJ Panda.
Erika mengatakan total ada 500 orang dalam grup fanbase tersebut. Erika menjelaskan ada berbagai ancaman yang dilontarkan dalam grup tersebut, termasuk yang dilakukan DJ Panda sendiri.
"(Bentuk ancaman) penggiringan opini, ujaran kebencian, pengancaman bentuk dari apa ya, data pribadi juga. Data pribadi juga disebarluaskan. Itu semua asalnya dari dia," ucap Erika.
"Karena di dalam grup itu sudah dilontarkan bahwa di bulan Agustus itu mereka akan menyerang akun aku. Bahkan di 21 Juli itu aku sudah kena serang di DM-DM (direct message) yang datang. Aku juga bingung kenapa orang-orang bisa tahu aku hamil. Itu yang pertama, ternyata asalnya dari grup itu," jelasnya.
Erika mengatakan tidak pernah meminta pertanggungjawaban DJ Panda atas kehamilannya. Pelaporan tersebut dibuat semata-mata karena munculnya pengancaman.