Membaca Makna Pertemuan Jokowi-Prabowo

detik sore

Membaca Makna Pertemuan Jokowi-Prabowo

Vandy Yansa - detikNews
Senin, 06 Okt 2025 14:40 WIB
detikSore 6 oktober 2025
Foto: Maulana Irsyad/detikcom
Jakarta -

Jokowi bertandang ke kediaman Presiden Prabowo di Kartanegara, Jakarta Selatan, pada Sabtu (4/10/2025) lalu. Sejumlah pihak pun mengomentari pertemuan Presiden RI ke-7 dan ke-8 ini.

Seperti ditulis detikNews, Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) RI, Prasetyo Hadi, menyebut pertemuan kedua tokoh tersebut antara lain membahas masalah kebangsaan hingga masukan terkait rencana ke depan. Meski demikian, ia menyebut pertemuan keduanya sebetulnya merupakan hal yang biasa.

"Memang silaturahmi diantara dua pemimpin Presiden ke-7 dan Presiden ke-8. Kalau Pak Prabowo berkesempatan ke Jawa Tengah, beliau yang sowan atau mampir. Kebetulan Pak Presiden ke-7, Pak Jokowi ada di Jakarta. Sudah, janjian ketemu waktunya makan siang," kata Pras, dikutip dari detikNews, Senin (6/10).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Hal senada diungkapkan oleh Sekjen Demokrat Herman Khaeron. Kepada wartawan, ia menegaskan pertemuan semacam ini merupakan hal yang umum terjadi. Ia kemudian membandingkan relasi yang baik antara Presiden Prabowo dengan Presiden RI ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono. Menurutnya, hubungan keduanya juga dekat baik secara personal maupun sebagai sahabat sesama seangkatan di militer.

"Pertemuan antar tokoh bangsa menurut saya biasa saja, apalagi presiden yang saat ini menjabat dengan presiden sebelumnya. Mengenai isi pertemuan kami tidak mengetahuinya," kata Herman, dikutip dari detikNews, Senin (6/10/2025).

ADVERTISEMENT

Tidak hanya sebagai pertemuan biasa, PAN berharap agar tatap muka antara keduanya nantinya akan memberikan dampak positif dalam kehidupan berbangsa dan bernegara. Waketum PAN Saleh Partaonan Daulay menilai jika pertemuan tersebut menunjukkan Prabowo mau mendengarkan masukan orang lain. PAN berharap Prabowo juga bertemu mantan Presiden RI lainnya demi kepentingan bangsa.

"Pertemuan Prabowo dan Jokowi itu sangat baik. Perlu dibudayakan dan diperluas. Tidak hanya antara Prabowo dan Jokowi, tetapi juga sangat direkomendasikan dengan para mantan presiden lain. Dan pada titik tertentu, juga dengan tokoh-tokoh bangsa lainnya," ujar dia.

Misteri pertemuan yang berlangsung selama dua jam tersebut justru membuka banyak penafsiran. Apalagi belum lama Jokowi terang-terangan memberi dukungan kepada Prabowo apabila akan maju di pencapresan berikutnya.

Lalu apakah kedekatan keduanya bisa dibaca sebagai tindak lanjut atas dukungan Jokowi tersebut? Ikuti ulasannya dalam Editorial Review.

Beralih ke Jawa Barat, detikSore akan mengulas lebih dalam fenomena luar angkasa yang terjadi di kawasan Cirebon. Seperti banyak muncul di media sosial, benda asing yang mirip bola api terlihat di langit Cirebon diikuti suara dentuman dan getaran hebat.

Peristiwa itu terjadi pada Minggu (5/10) sekitar pukul 19.00 WIB. Menanggapi kejadian ini, Peneliti Pusat Riset Antariksa Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) Thomas Djamaluddin mengatakan bola api tersebut merupakan meteor dengan ukuran cukup besar. Dari mana benda tersebut berasal? Apakah ada hal yang perlu dikhawatirkan oleh masyarakat terkait hal ini? Menghadirkan Thomas Djamaluddin, ikuti diskusinya dalam Special Interview.

Setelah berhasil meraih banyak penghargaan di AMI Awards, Reality club kembali merilis album terbarunya. Who Knows Where Life Will Take You? adalah album keempat Reality Club yang juga menyimpulkan perjalanan kuartet asal Jakarta tersebut sejauh ini. Direkam di Bangkok, Thailand bersama produser Brad Oberhofer, Iga Massardi dan Wisnu Ikhsantama serta dirilis ke platform musik digital pada 27 Agustus 2025 menyusul single 'Quick! Love!' dan 'You'll Find Lovers Like You and Me'.

Inilah persembahan paling personal dan percaya diri dari vokalis-gitaris Faiz Novascotia Saripudin, vokalis Fathia Izzati, drummer Era Patigo dan basis Nugi Wicaksono. Simak penampilan dan obrolan di balik album terbaru dari mereka hanya dalam Sunsetalk!

Ikuti terus ulasan mendalam berita-berita hangat detikcom dalam sehari yang disiarkan secara langsung langsung (live streaming) pada Senin-Jumat, pukul 15.30-18.00 WIB, di 20.detik.com dan TikTok detikcom. Jangan ketinggalan untuk mengikuti analisis pergerakan pasar saham jelang penutupan IHSG di awal acara. Sampaikan komentar Anda melalui kolom live chat yang tersedia.


"Detik Sore, Nggak Cuma Hore-hore!"

(far/far)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads