Presiden Prabowo Subianto sempat menyampaikan pesan kepada prajurit TNI di atas KRI dr Radjiman Wedyodiningrat-992. Ia berpesan jangan sampai prajurit TNI mengkhianati bangsa dan rakyat.
Pesan Prabowo itu disampaikan di sela acara 'Presidential Inspection' di atas KRI dr Radjiman Wedyodiningrat-992 Teluk Jakarta, Kamis (2/10/2025). Prabowo didampingi oleh Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto dan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.
Prabowo mulanya memberikan tanda kehormatan dan kenaikan pangkat istimewa kepada sejumlah prajurit, satuan, hingga purnawirawan TNI. Tanda kehormatan itu sebagai penghargaan negara atas dedikasi mereka.
"Hari ini kita menyampaikan beberapa penghargaan kepada perwira yang telah berjasa yang telah memberi pengabdian yang terbaik selama kariernya," kata Prabowo dalam sambutannya.
"Ada beberapa perwira yang kita berikan pangkat istimewa walaupun mereka sudah pensiun sebagai pengakuan terhadap sumbangan yang telah mereka berikan kepada bangsa," lanjut Prabowo.
Prabowo mengapresiasi para purnawirawan TNI yang terus membuktikan dedikasi meski telah pensiun. Oleh karena itulah dia memberikan kenaikan pangkat istimewa kepada para purnawirawan tersebut.
"Perwira tinggi ini terus menerus membuktikan walaupun sudah pensiun dedikasi pengabdian kedaulatan bangsa Indonesia, dan selama pengabdian mereka telah membuat hal yang sangat berguna bahkan melebihi panggilan tugas," ujarnya.
(maa/maa)