Polda Metro Bongkar Sindikat Pengedar Narkoba di Tangerang, Sita 3 Kg Sabu

Polda Metro Bongkar Sindikat Pengedar Narkoba di Tangerang, Sita 3 Kg Sabu

Kurniawan Fadilah - detikNews
Kamis, 10 Jul 2025 12:06 WIB
Barang bukti 3 kg sabu hasil penangkapan pengedar narkoba di Tangerang (dok.Polda Metro Jaya)
Barang bukti 3 kg sabu hasil penangkapan pengedar narkoba di Tangerang. (Foto: dok. Polda Metro Jaya)
Jakarta -

Direktorat Reserse Narkoba (Ditresnarkoba) Polda Metro Jaya menangkap sindikat pengedar narkoba di wilayah Tangerang. Dari hasil penangkapan ini, 3 kilogram narkoba jenis sabu berhasil diamankan.

Kanit 2 Subdit 3 Ditresnarkoba Polda Metro Jaya Kompol Deny Simanjuntak menjelaskan penangkapan ini bermula dari adanya laporan masyarakat yang curiga terdapat transaksi narkoba di sebuah mal kawasan BSD Tangerang. Polisi langsung melakukan pemantauan di lokasi tersebut.

Dia mengatakan, dari hasil pemantauan yang dilakukan pada Senin (8/7/2025), petugas mendapati kebenaran adanya transaksi narkoba yang dilakukan para pelaku. Sehari setelahnya, sekitar pukul 14.00 WIB, tiga orang pelaku berhasil ditangkap.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Kami dari Subdit 3 berhasil mengamankan tersangka inisial S (42), J (37), dan R (37) di Tangerang," kata Deny kepada wartawan, Kamis (10/7/2025).

Dari hasil penangkapan tersebut, polisi menemukan satu paket narkotika diduga sabu. Polisi akhirnya melakukan pengembangan dan mengetahui bahwa pelaku R menyimpan sabu di tempat tinggalnya di sebuah apartemen wilayah Tangerang Selatan.

ADVERTISEMENT

"Dua paket sabu lainnya masing-masing seberat lebih dari 1 kilogram. (Total) barang bukti sabu bruto 3 kilogram," terang Deny.

Ketiga pelaku saat ini sudah diamankan di Polda Metro Jaya. Ketiganya tengah menjalani pemeriksaan di Ditresnarkoba Polda Metro Jaya untuk penyidikan lebih lanjut.

Lihat juga Video 'Polisi Tangkap Pengedar Narkoba di Palu, 2,4 Kg Sabu Diamankan':

(ygs/ygs)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads