Tom Lembong Hadapi Tuntutan Kasus Korupsi Impor Gula Hari Ini

Tom Lembong Hadapi Tuntutan Kasus Korupsi Impor Gula Hari Ini

Mulia Budi - detikNews
Jumat, 04 Jul 2025 06:51 WIB
Terdakwa kasus dugaan korupsi impor gula Thomas Trikasih Lembong atau Tom Lembong mengikuti sidang lanjutan di Pengadilan Tipikor, Jakarta, Senin (21/5/2025). Sidang tersebut beragenda mendengarkan keterangan delapan saksi yang dihadirkan Jaksa Penuntut Umum (JPU) eks Deputi Bidang Agro Kemendag Wahyu Kuncoro, pegawai BPS M Firman, pegawai Kemendag Roro Fitriani, eks Kabid Pengawasan Bea Cukai Sulawesi Agus Amijaya, pegawai Ditjen Bea Cukai Darul Anggoro, Muhtadi, Rujito dan Wahyudi Adrianto.
Foto: Tom Lembong (Ari Saputra)
Jakarta -

Kasus dugaan korupsi kegiatan importasi gula dengan terdakwa mantan Menteri Perdagangan (Mendag) Thomas Trikasih Lembong alias Tom Lembong memasuki babak baru. Tom akan menghadapi surat tuntutan jaksa penuntut umum (JPU) dalam kasus tersebut hari ini.

"Terdakwa Thomas Lembong, agenda pembacaan tuntutan," kata juru bicara PN Jakarta Pusat Andi Saputra dalam keterangannya, Jumat (4/7/2025).

Selain Tom, eks Direktur Pengembangan Bisnis PT Perusahaan Perdagangan Indonesia (PPI) Charles Sitorus juga akan menghadapi surat tuntutan jaksa dalam kasus dugaan korupsi importasi gula. Sidang tuntutan Tom dan Charles digelar di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) pada Pengadilan Negeri Jakarta Pusat (PN Jakpus).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sebelumnya, jaksa mengungkap keterlibatan Tom Lembong dalam kasus dugaan impor gula yang merugikan negara Rp 578 miliar. Tom Lembong disebut menyetujui impor gula tanpa melalui rapat koordinasi dengan lembaga terkait.

Tom Lembong pun didakwa melanggar Pasal 2 ayat (1) atau Pasal 3 juncto Pasal 18 Undang-Undang Nomor 31 Tahun 1999 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi sebagaimana telah diubah dengan Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2001 tentang Perubahan atas Undang-Undang Nomor 31 Tahun 1999 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi juncto Pasal 55 ayat (1) ke-1 KUHP.

ADVERTISEMENT

Simak juga Video Tom Lembong Sebut Nama Eks Mendag-Menteri BUMN di Kasus Impor Gula

(mib/maa)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads