2 Wanita Ditemukan Tewas di Bawah Pohon Sawit di Solok, Pembunuh Ditangkap

2 Wanita Ditemukan Tewas di Bawah Pohon Sawit di Solok, Pembunuh Ditangkap

Tim detikSumut - detikNews
Minggu, 22 Jun 2025 09:53 WIB
Penemuan mayat di Solok Selatan
Penemuan mayat di Solok Selatan. (dok. Istimewa)
Jakarta -

Dua wanita ditemukan tewas tergeletak di bawah pohon sawit di Nagari Abai, Solok Selatan, Sumatera Barat. Kedua korban diduga merupakan korban pembunuhan.

"Benar, ditemukan di bawah pohon sawit," kata Kapolres Solok Selatan AKBP Faisal, dilansir detikSumut, Minggu (22/6/2025).

Saat ditemukan, ada luka di bagian kepala korban. Faisal mengatakan identitas kedua korban tersebut adalah Indarwati (40) dan Rohani (41).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Setelah dilakukan penyelidikan, polisi menangkap pria bernama Karolus Bago (34) yang diduga pelaku pembunuhan kedua korban. Pelaku berusaha kabur setelah melakukan pembunuhan, tapi ditangkap di Kota Padang, Sabtu (21/6).

Faisal mengatakan, dari tangan pelaku, turut disita sejumlah uang yang diduga milik korban. Saat ini pelaku masih menjalani pemeriksaan lebih lanjut.

ADVERTISEMENT

"Dengan dukungan tim Resmob Polda Sumbar, pelaku berhasil kami identifikasi dan buru hingga ke Kota Padang," ujarnya.

Baca selengkapnya di sini dan di sini.

Lihat juga Video 'Geger Penemuan Mayat Pria Tanpa Kepala-Kaki di Padang Pariaman':

(wnv/imk)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads