Gubernur Lampung Temui Pramono, Pengin Adopsi Aplikasi JAKI

Gubernur Lampung Temui Pramono, Pengin Adopsi Aplikasi JAKI

Brigitta Belia Permata Sari - detikNews
Selasa, 15 Apr 2025 12:24 WIB
Pemprov Jakarta dan Lampung kerja sama di bidang pangan. (Brigitta/detikcom)
Pemprov Jakarta dan Lampung kerja sama di bidang pangan. (Brigitta/detikcom)
Jakarta -

Gubernur Lampung Rahmat Mirzani Djausal mendatangi Balai Kota Jakarta untuk menandatangani kesepakatan kerja sama dengan Pemprov Jakarta. Kerja sama itu di antaranya di bidang hilirisasi pangan hingga mengadopsi aplikasi JAKI.

"Tadi baru saja kami Pemprov Lampung melakukan MoU dengan Pemprov DKI, dan kami melihat sangat penting. Kami belajar, kami melakukan replika terhadap aplikasi JAKI ini di Provinsi Lampung, karena kita ingin melakukan lompatan dalam melakukan digitalisasi," kata Rahmat Mirzani di Balai Kota Jakarta, Selasa (15/4/2025).

Rahmat mengatakan digitalisasi yang ada di Pemprov Jakarta dapat menjadi contoh bagi Pemprov Lampung dalam melakukan pelayanan-pelayanan publik.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Dan ini yang kami manfaatkan bagaimana dengan memaksimalkan, memanfaatkan aplikasi ini kita menjadi lompatan Provinsi Lampung dalam melakukan pelayanan-pelayanan publik," ujarnya.

Gubernur DKI Jakarta Pramono menambahkan pihaknya akan bekerja sama di bidang hilirisasi pangan. Dia berharap melalui BUMD, hilirisasi pangan bisa terus tersalurkan antara Jakarta-Lampung.

ADVERTISEMENT

"Karena kita tahu bersama Lampung ini penghasil beras, kemudian pisang, jagung, ayam dan macam-macam. Maka kami ingin bekerja sama di mana kalau diperlukan, Jakarta berkeinginan untuk juga masuk hilirisasi dari itu," kata Pramono.

"Tidak sekadar Pemerintah Lampung kemudian mengirimkan produknya ke Jakarta, tetapi kami juga berkeinginan melalui BUMD yang ada, nanti membangun bersama-sama di Provinsi Lampung," imbuhnya.

Simak juga Video: Pramono-Rano Sampaikan Visi-Misi, Pamer Benyamin S Awards hingga JAKI

(bel/idn)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads