Raja Yordania Tak Akan Lupakan Persahabatan Puluhan Tahun dengan Prabowo

Raja Yordania Tak Akan Lupakan Persahabatan Puluhan Tahun dengan Prabowo

Eva Safitri - detikNews
Senin, 14 Apr 2025 22:57 WIB
Prabowo disambut langsung Raja Yordania Abdullah II bin Al-Hussein di bandara (Foto: Cahyo - Biro Pers Sekretariat Presiden)
Prabowo disambut langsung Raja Yordania Abdullah II bin Al-Hussein. (Cahyo - Biro Pers Sekretariat Presiden)
Jakarta -

Raja Yordania Abdullah II bin Al-Hussein merasa terhormat menerima kunjungan kenegaraan Presiden Prabowo Subianto. Raja Abdullah II mengungkap kedekatannya dengan Prabowo yang sudah terjalin puluhan tahun lalu.

"Saudaraku, atas nama pribadi, keluarga, dan seluruh delegasi Yordania di sini, merupakan suatu kehormatan bagi saya untuk menyambut Anda dalam kunjungan resmi pertama Anda ke Yordania sebagai Presiden Indonesia," kata Raja Abdullah II dikutip Biro Sekretariat Presiden, Senin (14/4/2025).

Raja Abdullah II mengaku telah mengenal Prabowo sejak sama-sama menjadi prajurit muda. Ia tak akan pernah melupakan hubungan persahabatan itu.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Anda dan saya memiliki persahabatan yang telah terjalin selama berpuluh-puluh tahun sejak kita masih menjadi prajurit muda, dan itu adalah sesuatu yang tidak pernah saya lupakan," ujarnya.

Prabowo pun membalas sambutan hangat tersebut dengan menyampaikan apresiasi dan penghargaan atas persahabatan lama yang telah terjalin erat. Selain itu, Prabowo juga mengapresiasi hubungan baik antara Indonesia dan Yordania.

ADVERTISEMENT

"Yordania telah lama menjadi sahabat baik bagi Indonesia, dan kami selalu merasa memiliki solidaritas dengan Anda. Kita (Indonesia dan Yordania) merupakan negara yang berada pada garis terdepan dalam membela kepentingan rakyat Palestina," ujar Prabowo.

Dalam pertemuan tersebut, kedua pemimpin juga sepakat untuk memperkuat kerja sama bilateral, termasuk di bidang pertanian. Bahkan, Prabowo secara khusus menyampaikan ketertarikan Indonesia untuk belajar dari kemajuan teknologi pertanian Yordania.

"Yordania memiliki teknologi maju di bidang pertanian, dan kami ingin belajar tentang hal tersebut. Saya membawa Menteri Pertanian saya dalam kunjungan ini, dan saya berharap akan ada tindak lanjut nyata dari semua isu yang kita bahas," ujar Prabowo.

Pertemuan bilateral ini diharapkan menjadi tonggak baru dalam hubungan strategis Indonesia-Yordania, tidak hanya antarpemerintah, tetapi juga antarmasyarakat kedua negara.

Lihat juga Video Prabowo ke Yordania: Dikawal 2 Pesawat Tempur dan Disambut Raja Abdullah II

(eva/rfs)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads