Prabowo Tepis Tuduhan Susun Kabinet Pakai Orang-orang Lama

Prabowo Tepis Tuduhan Susun Kabinet Pakai Orang-orang Lama

Rolando Fransiscus Sihombing - detikNews
Selasa, 08 Apr 2025 15:46 WIB
Presiden Prabowo Subianto
Presiden Prabowo Subianto (Shafira/detikcom)
Jakarta -

Presiden Prabowo Subianto menepis tuduhan menyusun Kabinet Merah Putih menggunakan orang-orang lama. Prabowo mengatakan susun anak buahnya berdasarkan kemampuan tanpa melihat latar belakang masing-masing.

"Jadi saya berpegang kepada filosofi the right man on the right place, the right man and the right women on the right place. Jangan the right man aja, jadi kalau ada yang baik, ada yang andal seperti pilot pesawat kita nggak perlu tanya pilotnya itu agamanya apa, asalnya dari mana, orang tuanya siapa, dia bisa bawa penerbangan dengan baik. Keselamatan ratusan orang di tangan dia ya untuk apa diganti?" kata Prabowo dalam acara sarasehan ekonomi di Menara Mandiri, Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta Selatan, Selasa (8/4/2025).

Anak buahnya, kata Prabowo, merupakan orang-orang yang mampu bekerja untuk masyarakat. Oleh sebab itu, Prabowo menepis tuduhan memakai orang-orang sebagai anak buahnya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Jadi kalau saya dituduh pakai orang-orang lama, nggak ada. Saya hanya pakai orang-orang yang mampu. Mampu untuk bekerja, untuk rakyat. Bekerja untuk bangsa dan negara," ujar Prabowo.

Kemauan dan kemampuan anak buahnya harus dimanfaatkan untuk pemerintahan. Namun Prabowo menilai pekerja pemerintah merupakan pengabdian dan dedikasi.

ADVERTISEMENT

"Kalau dia mampu dan mau, kita harus manfaatkan. Jadi berada dalam posisi bekerja untuk pemerintah itu pengorbanan sebenernya, pengorbanan," imbuhnya.

(rfs/imk)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads