Manajamen 2 Penyanyi Iclik Cinta Berlatar Perpus Bung Karno Minta Maaf

Manajamen 2 Penyanyi Iclik Cinta Berlatar Perpus Bung Karno Minta Maaf

Fima Purwanti - detikNews
Senin, 10 Mar 2025 16:10 WIB
Perpusnas Bung Karno mengundang pihak manajemen penyanyi Mala Agatha yang bikin video klip Iclik Cinta.
Perpusnas Bung Karno mengundang pihak manajemen penyanyi Mala Agatha yang bikin video klip Iclik Cinta. (Istimewa)
Jakarta -

Pengelola Perpustakaan Bung Karno di Blitar menegaskan pengambilan klip video lagu 'Iclik Cinta' oleh Mala Agatha dan Icha Cellow tidak berizin. Pihak manajemen penyanyi pun telah menyetujui menyampaikan permintaan maaf kepada publik melalui media sosial.

Hal ini disampaikan oleh Humas Perpusnas Bung Karno, Ardha Bryan. Ardha menyebutkan, setelah pihaknya mengetahui informasi video itu, pihaknya segera berkoordinasi dengan stakeholder terkait untuk menggelar audiensi dan mengundang manajemen Mala Agatha dan Icha Cellow.

"Sudah, kemarin Sabtu (8/3) kami bersama stakeholder terkait sudah melakukan audiensi dengan pihak manajemen yang bersangkutan. Kami sampaikan beberapa tuntutan untuk mereka," katanya dilansir detikJatim, Senin (10/3/2025).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

ADVERTISEMENT

Sejumlah tuntutan yang disampaikan Perpusnas Bung Karno yakni meminta pihak manajemen kedua penyanyi menurunkan semua klip video 'Iclik Cinta' di semua kanal media digital dan agar pihak Mala Agatha menyampaikan permohonan maaf.

Bukan hanya kepada Perpusnas Bung Karno, manajemen Mala Agatha dan Icha Cellow dituntut meminta maaf kepada masyarakat Blitar dan masyarakat Indonesia secara umum melalui media massa maupun digital dalam waktu maksimal 2x24 jam.

Ardha menegaskan bahwa dalam mediasi yang dihadiri manajemen Mala Agatha, yang bersangkutan bersedia menerima tuntutan dari Perpusnas Bung Karno.

"Manajemen datang pada audiensi kemarin, meminta maaf secara lisan kepada kami. Kemudian mereka juga menyetujui tuntutan kami. Selanjutnya akan kami kawal bersama," terangnya.

Baca berita selengkapnya di sini.

Simak juga Video 'Hasil Studi Ungkap Wanita Bicara Lebih Banyak Dibanding Pria':

(rdp/idh)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads