Rekaman video memperlihatkan aksi pengendara motor melemparkan keresek dari atas flyover di Pasar Asemka, Kecamatan Tambora, Jakarta Barat. Dinarasikan keresek yang dilempar pelaku itu berisi kotoran manusia (tinja).
Video aksi pelemparan tinja ini viral di media sosial. Dalam rekaman video yang beredar, terlihat seorang pria berboncengan motor menjatuhkan keresek hitam dari atas flyover.
Potongan video lainnya memperlihatkan kondisi lapak pedagang di Pasar Asemka yang diduga terkena kotoran tinja. Belum diketahui kapan peristiwa itu terjadi.
Dikonfirmasi, Kapolsek Tambora Kompol Kukuh Islami mengatakan pihaknya saat ini belum menerima laporan dari pihak korban.
"Untuk korban sampai saat ini belum membuat laporan ke polsek," kata Kukuh saat dihubungi detikcom, Senin (3/3/2025).
Meski begitu, lanjut Kukuh, pihak kepolisian akan menyelidiki lebih lanjut terkait kejadian tersebut.
"Akan tetapi anggota masih melakukan penyelidikan dan mengumpulkan bukti-bukti," imbuhnya.
Kukuh belum memberikan informasi lebih lanjut terkait kronologi kejadian tersebut. Namun, kata dia, kotoran tersebut menimpa kanopi pedagang di Asemka.
"Menimpa atap kanopi," pungkas Kukuh.
(mei/dnu)