Satu unit truk box kecelakaan terbalik di Tol Wiyoto Wiyono arah Cawang pagi ini. Truk tersebut berada di jalur tengah.
"Kendaraan truck box mengalami kecelakaan di Tol Wiyoto Wiyono Km 06.400 jalur Tol Rawamangun arah Cawang," demikian dikutip dari akun X TMC Polda Metro Jaya, @TMCPoldaMetro, Jumat (28/2/2025).
Kecelakaan tersebut tengah ditangani petugas Satuan PJR Dit Lantas PMJ. Pengendara diimbau berhati-hati saat melintas.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Pengendara tetap berhati-hati bila melintas," katanya.
Berdasarkan video yang diunggah TMC Polda Metro, truk box terbalik tersebut melintang berada di jalur tengah. Namun kendaraan dapat melintas di jalur lain yang berada di sampingnya.
Kepadatan lalu lintas sempat terjadi menjelang lokasi kecelakaan.
Sementara itu, pengelola tol Wiyoto Wiyono melalui akun X nya @SenkomCMNP menyampaikan penanganan kecelakaan tersebut telah selesai.
Simak juga Video 'Kecelakaan Truk Terjadi di Km 91 Tol Cipularang, Kertas-Tepung Berserakan':
(yld/aud)