Kemhan Siapkan Sanksi ke PNS yang Anaknya Nyetir Mobil Dinas Ugal-ugalan

Kemhan Siapkan Sanksi ke PNS yang Anaknya Nyetir Mobil Dinas Ugal-ugalan

Antara - detikNews
Selasa, 21 Jan 2025 18:08 WIB
Ilustrasi Kecelakaan
Ilustrasi Kecelakaan (detikcom/Thinkstock/assistantua)
Jakarta -

Sebuah mobil berpelat dinas Kementerian Pertahanan (Kemhan) menabrak warga hingga berakhir adu banteng di Palmerah, Jakarta Barat. Mobil ini dikendarai anak PNS Kemhan. Kemhan memastikan PNS yang terlibat akan diberi sanksi.

Hal ini disampaikan oleh Kepala Biro Informasi Pertahanan Sekjen Kemhan Brigjen TNI Frega Ferdinand Wenas Inkiriwang. PNS yang terlibat akan diberi sanksi sesuai dengan prosedur yang berlaku.

"Bagian Pengamanan Kemenhan juga telah melakukan penyelidikan internal berkoordinasi dengan pihak terkait dan akan memberikan sanksi tegas bila ditemukan pelanggaran oleh anggota Kemenhan," kata Frega, dilansir Antara, Selasa (21/1/2025).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Warga yang menjadi korban kecelakaan mobil pun hingga saat ini masih dalam proses penyembuhan dan akan terus didampingi pihak Kemenhan.

"Saat ini empat korban luka sudah dirawat di Rumah Sakit Pelni dan Rumah Sakit Bhakti Mulia Petamburan. Pihak Kemenhan terus melaksanakan pendampingan kepada para korban sebagai bentuk rasa kepedulian dan memantau perkembangan kondisi korban setiap saat," kata Frega.

ADVERTISEMENT

Sebelumnya, sebuah mobil Kijang Innova menabrak pejalan kaki di kawasan Pal Merah, Jakarta Barat, pada Senin (20/1) dini hari, pukul 00.45 WIB.

Video peristiwa setelah kecelakaan itu viral di media sosial. Terungkap bahwa pengemudi mobil tersebut adalah MS (24), yang berprofesi sebagai pegawai negeri sipil (PNS) di Kemenhan.

Frega pun telah membenarkan hal tersebut. "Menanggapi berita viral di media sosial mengenai laka lalin randis Kemenhan Noreg 6504-00, kendaraan tersebut benar milik anggota PNS Kemenhan," jelasnya.

Hingga saat ini, PNS yang terlibat kecelakaan tersebut masih menjalani pemeriksaan internal oleh pihak Kemenhan.

Lihat juga Video: Heboh Pemotor Bonceng 3 Melaju Ugal-ugalan di Tol Cikampek

[Gambas:Video 20detik]



(rdp/dhn)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads