Polisi Amankan Senjata Replika Jatuh Saat Pengendara Motor Melintas di Jakut

Polisi Amankan Senjata Replika Jatuh Saat Pengendara Motor Melintas di Jakut

Wildan Noviansah - detikNews
Selasa, 31 Des 2024 11:17 WIB
Ratusan senpi Illegal berhasil diamankan Direskrium Polda Metro Jaya, Minggu (15/11/2015). Ratusan senpi dan para tersangka itu diamankan oleh pihak berwajib selama operasi dalam kurun waktu 3 bulan. Terlebih dengan maraknya ancaman dan penembakan pelaku kejahatan di Ibukota yang semakn meresahkan masyarakat. Rachman Haryanto/detikcom.
Foto ilustrasi senjata replika (Rachman Haryanto/detikcom)
Jakarta - Sebuah benda ditemukan di Sunter, Tanjung Priok, Jakarta Utara. Saat dicek, benda tersebut ternyata senjata replika.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Ade Ary Syam Indradi mengatakan benda tersebut ditemukan pada Minggu (29/12). Senjata replika itu jatuh saat seorang pengendara motor melintas di lokasi.

"Awal kejadian saat saksi 2 melihat adanya senjata terjatuh dari pengendara sepeda motor dengan nomor polisi tidak ingat," kata Ade Ary kepada wartawan, Selasa (31/12/2024).

Saksi pun melaporkan benda tersebut ke polisi. Polisi lalu mengecek lokasi penemuan senjata replika tersebut.

"Saksi menghubungi anggota kepolisian, saat anggota kepolisian datang ke TKP kemudian senjata replika diamankan oleh Ipda Karim Widianto selaku Panit Buser Polsek Tanjung Priok Jakut," ujarnya.

Belum diketahui siapa pemilik senjata replika tersebut. Saat ini pihak kepolisian masih melakukan serangkaian pendalaman.

"Senjata tersebut dibawa ke Polsek Tanjung Priok Jakut. Ditangani Sektro Tanjung Priok," tuturnya.

Lihat juga Video: Pria di Makassar Dibekuk saat Operasi Nataru, Bawa Senjata Api Rakitan

[Gambas:Video 20detik]



(wnv/dek)

Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads