Banjir Seatap Rumah di Medan, Warga Minta Tolong Banyak Anak Terjebak

Banjir Seatap Rumah di Medan, Warga Minta Tolong Banyak Anak Terjebak

Kartika Sari - detikNews
Rabu, 27 Nov 2024 08:44 WIB
Banjir seatap rumah terjadi di Medan
Foto: Banjir seatap rumah terjadi di Medan (Dok. Kartika/detikSumut)
Medan -

Banjir dengan ketinggian air hingga mencapai atap rumah terjadi di Gang Pelita II, Jalan Brigjen Katamso, Medan. Warga berdiri di pinggir jalan untuk meminta pertolongan.

Dilansir detikSumut, Rabu (27/11/2024), ketinggian air sudah sampai atap rumah warga. Warga berteriak mengatakan banyak anak-anak terjebak di rumah yang terendam banjir.

"Tolong, tolong, banyak anak anak kejebak di dalam," teriak warga.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Warga Gang Pelita II Pipit mengatakan banjir mulai terjadi pukul 02.00 WIB. Dia mengatakan air terus naik hingga seatap rumah.

"Air udah mulai masuk tadi jam 2 pagi dan terus masuk sampai sekarang, udah setinggi atap ini," kata Pipit.

ADVERTISEMENT

Banjir sudah terjadi di sejumlah titik di Medan sejak kemarin. Banjir dipicu luapan sungai yang melintasi Medan.

Simak selengkapnya di sini.

Tonton juga Video: Banjir Bandang di Tapanuli Selatan, 10 Rumah Hanyut-2 Orang Tewas

[Gambas:Video 20detik]



(haf/dhn)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads