Seng Nyangkut Sudah Ditangani, Perjalanan KRL Arah Citayam Direkayasa

Seng Nyangkut Sudah Ditangani, Perjalanan KRL Arah Citayam Direkayasa

Haris Fadhil - detikNews
Senin, 28 Okt 2024 18:08 WIB
Suasana di Stasiun Citayam pada pukul 17.49 WIB, Senin (28/10/2024)-(dok. Raras/pembaca detikcom)
Suasana di Stasiun Citayam pada pukul 17.49 WIB, Senin (28/10/2024). (dok. Raras/pembaca detikcom)
Depok -

Perjalanan KRL ke arah Stasiun Citayam sempat terganggu karena ada seng yang tersangkut di listrik aliran atas (LAA). Kini, seng tersebut telah ditangani dan KRL mulai berjalan meski masih ada rekayasa operasi.

"Info lanjut: Benda (seng) yang tersangkut pada jaringan Listrik Aliran Atas (LAA) di jalur 2 Stasiun Citayam telah selesai penanganan petugas. Perjalanan Commuter Line saat ini dalam proses penguraian kepadatan di lintas. Kami mohon maaf atas ketidaknyamanannya," demikian tulis KAI Comumuter dalam akun X resminya pukul 17.39 WIB, Senin (28/10/2024).

Salah satu pengguna KRL, Raras, mengatakan perjalanan KRL sempat terhambat. Dia mengaku harus menunggu KRL arah Bogor lebih lama di Stasiun Pondok Cina (Poncin).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Gangguan kereta, nggak jalan-jalan ini di Pocin," ujarnya pukul 17.06 WIB.

Dia mengatakan KRL kemudian berjalan perlahan. Selain itu, ada rekayasa yang dilakukan saat masuk Stasiun Citayam.

ADVERTISEMENT

KRL arah Bogor, yang biasanya berhenti di peron 2, kali ini berhenti di peron 1 yang biasanya digunakan untuk naik dan turun KRL arah Jakarta Kota. Penumpang pun memadati area peron serta tangga menuju underpass Stasiun Citayam untuk menyeberang ke arah pintu keluar B.

"Turun di peron 1," ucapnya.

Dia juga menyebut kawasan di sekitar Stasiun Citayam gelap karena listrik padam. Meski demikian, hujan deras yang sempat mengguyur Depok dan Bogor telah berhenti.

(haf/dhn)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads