KLHK Dipecah, Menteri LH Hanif Faisol Pastikan Layanan Publik Tetap Berjalan

KLHK Dipecah, Menteri LH Hanif Faisol Pastikan Layanan Publik Tetap Berjalan

Yulida Medistiara - detikNews
Senin, 21 Okt 2024 09:49 WIB
Direktur Jenderal Planologi Kehutanan dan Tata Lingkungan Hanif Faisol Nurofiq
Hanif Faisol Nurofiq (Foto: detikcom)
Jakarta -

Salah satu kementerian di era Joko Widodo (Jokowi) yang dipecah Presiden Prabowo Subianto yaitu Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) yaitu menjadi Kementerian Lingkungan Hidup dan Kementerian Kehutanan. Pelayanan publik masing-masing kementerian dipastikan tetap berjalan dalam masa transisi ini.

"Perubahan kelembagaan memang akan diikuti dengan proses transisi. Namun pelayanan publik di kementerian akan tetap berjalan sesuai peraturan yang ada. Masyarakat dapat mengakses layanan seperti biasa tanpa harus khawatir akan adanya gangguan," ujar Hanif Faisol Nurofiq selaku Menteri Lingkungan Hidup/Badan Pengendalian Lingkungan Hidup dalam keterangannya, Senin (21/10/2024).

Di masa KLHK, Hanif menjabat sebagai Direktur Jenderal Planologi Kehutanan dan Tata Lingkungan. Sedangkan posisi Menteri Kehutanan yang merupakan pecahan dari KLHK diisi Raja Juli Antoni.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Presiden Prabowo diagendakan melantik para menteri yang akan membantunya dalam kabinet yang bertajuk Kabinet Merah Putih pada pagi hari ini. Sedangkan para wakil menteri akan dilantik siang hari.

Hanif menjelaskan pemisahan kementerian ini sesuai arahan Presiden Prabowo adalah untuk meningkatkan efisiensi dan fokus dalam pelaksanaan tugas serta fungsi masing-masing kementerian. Khusus Hanif yang memimpin Kementerian Lingkungan Hidup (KLH)/Badan Pengendalian Lingkungan Hidup (BPLH) disebut sebagai sebagai upaya yang lebih responsif, strategis, dan fokus dalam menghadapi tantangan kondisi kualitas lingkungan dan efek perubahan iklim.

ADVERTISEMENT

(yld/dhn)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads