Plt Sekjen MPR Sebut Pelantikan Prabowo-Gibran Akan Dihadiri 1.100 Tamu

Plt Sekjen MPR Sebut Pelantikan Prabowo-Gibran Akan Dihadiri 1.100 Tamu

Firda Cynthia Anggrainy - detikNews
Jumat, 18 Okt 2024 17:21 WIB
Plt Sekjen MPR, Siti Fauziah, di gedung Nusantar MPR/DPR/DPD RI, Senayan, Jakarta, Jumat (18/10/2024).
Plt Sekjen MPR Siti Fauziah saat gladi kotor pelantikan presiden-wapres. (Firda Cynthia Anggrainy Al Djokya/detikcom)
Jakarta -

Pelantikan Presiden dan Wapres terpilih RI Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka akan dilaksanakan pada Minggu, 20 Oktober mendatang. MPR sebagai penyelenggara menyampaikan acara kenegaraan itu akan dihadiri sekitar 1.100 tamu.

"Jumlah undangan yang pasti adalah undangan dari anggota MPR yang berjumlah 732 dan tamu-tamu lainnya. Kurang lebih 1.100 yang akan memasuki ruang sidang paripurna," kata Plt Sekjen MPR Siti Fauziah di gedung Nusantara MPR/DPR/DPD RI, Senayan, Jakarta, Jumat (18/10/2024).

Terkait tamu dari negara lain, Siti mengaku belum dapat memastikan jumlahnya. Dia menyebut masih terus memperbarui konfirmasi hadir dari tamu-tamu.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Ini dalam terkonfirmasi semua karena bisa berubah sampai nanti malam, baru kita bisa tahu berapa tamu negara yang hadir," ujar dia.

Siti mengatakan saat ini pihaknya tengah melakukan gladi kotor mempersiapkan acara pelantikan. Dia menyebut masih ada sejumlah perubahan dalam prosesi itu.

ADVERTISEMENT

"Nah, ini kita baru gladi kotor. Jadi tadi masih terlihat beberapa penyesuaian yang kita lakukan. Artinya, tadi saya menyampaikan untuk penjemputan tamu VVIP, tamu kepala negara dari drop off ke dalam, itu ternyata kan yang tadi itu akhirnya prosesinya tidak begitu," kata Siti.

Sementara itu, gladi bersih akan dilakukan esok, Sabtu (19/10), pukul 10.00 WIB. Gladi itu akan disaksikan langsung oleh pimpinan MPR RI.

"Nah, ini artinya kita akan mengubah dan besok adalah tanggal 19 Oktober jam 10 pagi kita akan adakan gladi bersih," kata dia.

"Insyaallah pimpinan MPR sembilan orang besok akan menyaksikan gladi bersih," imbuhnya.

Simak Video: Muzani Sebut Pelantikan Prabowo-Gibran akan Dihadiri Kepala Negara Lain

[Gambas:Video 20detik]



(fca/rfs)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads