Cawalkot Trisal-3 Komisioner KPU Palopo Jadi Tersangka Pemalsuan Ijazah

Ahmad Al Qadri - detikNews
Kamis, 17 Okt 2024 15:20 WIB
Calon Wali Kota Palopo, Trisal Tahir (dok. Istimewa)
Palopo -

Gakkumdu Palopo menetapkan 4 orang jadi tersangka pemalsuan ijazah. Empat orang itu adalah calon Wali Kota Palopo Trisal Tahir dan tiga komisioner KPU Palopo.

"Penetapan tersangka masing-masing atas nama Trisal Tahir," kata Kasi Humas Polres Palopo AKP Supriadi dalam keterangannya, dilansir detikSulsel, Kamis (17/10/2024).

Supriadi mengatakan penetapan tersangka dilakukan setelah Gakkumdu melakukan gelar perkara hari ini. Hasil gelar perkara kemudian memutuskan menetapkan Trisal Tahir sebagai tersangka.

"Berdasarkan hasil pembahasan dan gelar perkara oleh team Gakkumdu yang terdiri dari kepolisian, kejaksaan, dan Bawaslu telah dilaksanakan pembahasan dan gelar perkara," jelas Supriadi.

Selain Trisal Tahir, Gakkumdu menetapkan tiga komisioner KPU Palopo, yakni Irwandi Djumadin, Abbas Djohan, dan Muhatzir M Hamid, sebagai tersangka.

Baca selengkapnya di sini.

Simak: Diduga Palsukan Ijazah, Bupati Ponorogo Dilaporkan ke Bareskrim Polri







(idh/imk)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork