Pantauan detikcom di Padepokan Garuda Yaksa, Hambalang, Kamis (17/10/2024), mobil dinas Prabowo merek Alphard putih berpelat 1-00 itu meninggalkan kediaman pukul 11.35 WIB. Namun mobil itu tidak membuka kacanya.
Mobil dinas Prabowo keluar saat acara 'Hambalang Retreat' calon wamen masih berlangsung. Di lokasi, mobil-mobil para calon wamen tampak belum keluar meninggalkan Hambalang.
Santer Rencana Pertemuan Prabowo-Mega
Belakangan ini, santer akan digelar pertemuan Prabowo dengan Presiden RI ke-5 Megawati Soekarnoputri. Ketua DPP PDIP Puan Maharani membuka peluang pertemuan itu dilaksanakan hari ini.
"Insyaallah, kalau Pak Prabowo-nya pastinya mungkin sibuk dengan keluarga, jadi insyaallah," kata Puan di gedung DPR RI, Senayan, Jakarta, Kamis (17/10).
Simak Video: Prabowo Tinggalkan Hambalang di Tengah Pembekalan Calon Wamen
(fca/gbr)