Jenazah Cagub Malut Benny Laos Dibawa ke Jakarta Hari Ini

Hermawan Mappiwali - detikNews
Minggu, 13 Okt 2024 04:35 WIB
Benny Laos (Foto: dok. Instagram/Benny.Laos)
Jakarta -

Jenazah Cagub Maluku Utara (Malut) Benny Laos akan diterbangkan ke Jakarta hari ini. Pihak keluarga Benny Laos sudah menunggu kedatangan jenazah ke Jakarta.

"Semua sedang menunggu jenazah tiba di Jakarta," kata sahabat Benny Laos, Choel Mallarangeng, dilansir detikSulsel, Minggu (13/10/2024).

Dia mengatakan jenazah Benny Laos akan lebih dulu dibawa dari Taliabu ke Luwuk Banggai, Sulawesi Tengah (Sulteng), menggunakan speedboat. Selanjutnya, jenazah Benny Laos akan dijemput pesawat dan dibawa ke Jakarta.

"Kami akan evakuasi dengan speedboat menuju Luwuk Banggai, lebih dekat dengan Kepulauan Taliabu. Insyaallah nanti subuh pesawat akan kita terbangkan menjemput jenazah beliau di Luwuk Banggai dan membawa ke Jakarta," ucap Choel.

"Besok kalau tidak ada aral melintang, jenazah akan tiba di (Bandara) Halim Perdana Kusuma," sambungnya.

Choel menjelaskan evakuasi jenazah Benny tersebut turut dikawal oleh sang istri, Sherly Tjoanda. Sementara tiga orang anak Benny menanti kedatangan jenazah di Jakarta.

"Insyaallah kalau semua lancar, mudah-mudahan besok siang-siang sudah bisa kami terima mayatnya di Halim Perdana Kusuma," ujarnya.

Simak selengkapnya di sini.




(fas/fas)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork