Kopassus Atraksi Turun Pakai Tali dari Puncak Monas di Gladi HUT TNI

Kopassus Atraksi Turun Pakai Tali dari Puncak Monas di Gladi HUT TNI

Taufiq Syarifudin - detikNews
Kamis, 03 Okt 2024 14:43 WIB
Pasukan Kopassus latihan rappellingan di Monas, 3 Oktober 2024. (Taufiq Kurniawan/detikcom)
Pasukan Kopassus latihan rappelling di Monas, 3 Oktober 2024. (Taufiq Kurniawan/detikcom)
Jakarta -

Prajurit Komando Pasukan Khusus (Kopassus) memamerkan teknik rappelling, yakni turun dari ketinggian menggunakan tali dalam gladi bersih HUT ke-79 TNI. Mereka melakukan atraksi itu di pelataran puncak Monas, Jakarta Pusat.

Pantauan detikcom di lokasi, Kamis (3/9/2024), sebanyak delapan prajurit Kopassus melakukan aksi rappelling.

Mereka turun dari pelataran atas Monas dekat lidah api emas tersebut, dengan ketinggian 132 meter, menggunakan tali dengan posisi kepala di bawah.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Saat menuruni Monas, para prajurit juga dipasangi bom asap (smoke bomb) warna-warni sehingga ketika meluncur ke bawah, smoke bomb tampak mewarnai jalur peluncuran.

Sebagaimana diketahui, teknik rappelling ini biasanya digunakan dalam berbagai situasi kegiatan operasi militer. Teknik ini memerlukan latihan khusus untuk bisa menguasainya.

ADVERTISEMENT

Adapun atraksi ini menjadi bagian kegiatan HUT TNI di Monas yang akan digelar pada 5 Oktober mendatang. Selain rappelling, atraksi lain akan disajikan seperti Jupiter Aerobatic Team (JAT) hingga terjun payung.

(dnu/dnu)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads