Medan - Puluhan mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi di Medan, Sumatera Utara (Sumut), berunjuk rasa ke DPRD Sumut. Mereka menuntut bos Garuda Mas, Sukanto Tanoto, diadili karena terlibat penggelapan pajak. Dalam aksinya mereka menyembelih seekor ayam.Puluhan mahasiswa yang tergabung dalam Forum Gerakan Anti Manipulasi dan Penyelewengan Pajak Negara (FGAMPPN) itu tiba di DPRD Sumut, Jl Imam Bonjol, Medan, sekitar pukul 12.00 WIB, Rabu (21/3/2007). Para mahasiswa ini sempat menendang-nendang pagar dalam DPRD Sumut sebelum diizinkan masuk ke halaman gedung rakyat tersebut untuk berorasi. Dalam orasinya, mereka menuntut pemerintah, termasuk KPK, Kejaksaan Agung dan Polri mengusut tuntas dugaan penggelapan pajak senilai Rp 1,1 triliun mulai tahun 2001 hingga 2006 yang dilakukan Sukanto melalui PT Asian Agri Group, anak perusahaan PT Garuda Mas."Kami menuntut Sukanto Tanoto segera dicekal dan diadili karena telah merugikan negara," kata korlap FGAMPPN, Junjungan Manulang, dalam orasinya.Dalam aksinya para mahasiswa ini membawa seekor ayam betina berwarna putih. Ayam tersebut selanjutnya disembelih dan darahnya diminum. Menurut Junjungan, hal ini sebagai simbol semangat perjuangan mahasiswa dalam memerangi koruptor.Tidak hanya itu, massa FGAMPPN juga menyebar uang recehan di depan polisi yang menjaga pintu masuk DPRD Sumut. Hingga pukul 12.30 WIB, belum ada perwakilan demonstran yang diterima oleh kalangan DPRD Sumut.
(djo/nrl)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini