Alasan KPK Tak Tangkap Eks Sekda dan 3 Anggota DPRD Saat OTT Yana Mulyana

Alasan KPK Tak Tangkap Eks Sekda dan 3 Anggota DPRD Saat OTT Yana Mulyana

Rumondang Naibaho - detikNews
Kamis, 26 Sep 2024 22:17 WIB
(Kiri-kanan) anggota DPRD Kota Bandung Riantono, anggota DPRD Kota Bandung 2019-2024 Ferry Cahyadi, Wakil Ketua 2 DPRD Kota Bandung Achmad Nugraha dan mantan Sekda Kota Bandung Ema Sumarna berjalan beriringan untuk dihadirkan dalam konferensi pers di Gedung Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Jl Kuningan Persada, Jakarta, Kamis (26/9/2024). KPK menahan keempatnya sebagai tersangka atas pengembangan perkara OTT Walikota Bandung yang terlibat perkara suap pada penyelenggaraan program Bandung Smart City.
KPK Tahan Eks Sekda dan Tiga Anggota DPRD Kota Bandung (Ari Saputra/detikcom)
Jakarta - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali menahan empat tersangka baru dalam korupsi Bandung Smart City. KPK menjelaskan alasan keempat tersangka tak ditangkap saat operasi tangkap tangan yang menjerat eks Wali Kota Bandung Yana Mulyana.

Adapun keempat tersangka itu adalah Sekretaris Daerah Kota Bandung Ema Sumarna (ES); anggota DPRD Kota Bandung dari Fraksi Partai Gerindra, Ferry Cahyadi Rismafury (FCR); serta dua anggota DPRD Kota Bandung dari Fraksi PDIP, Riantono (RI) dan Acmad Nugraha (AH).

Direktur Penyidikan (Dirdik) KPK Asep Guntur Rahayu menyebutkan penahanan keempat tersangka merupakan pengembangan dari perkara operasi tangkap tangan mantan Wali Kota Bandung Yana Mulyana yang terlibat Perkara Suap pada penyelenggaraan program Bandung Smart City.

"Perkara ini adalah merupakan perkembangan dari perkara OTT. Jadi, artinya pada saat kami melaksanakan penyelidikan OTT itu ditemukan," kata Asep dalam jumpa pers di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta Selatan, Kamis (26/9/2024) malam.

Saat penyelidikan itu, menurut Asep, penyidik menemukan adanya pihak lain yang juga menerima aliran dana suap itu. Dari temuan itu, penyidik langsung melakukan pendalaman.

"Jadi pada penyelidikan, para tersangka ini tidak dilakukan penangkapan pada saat OTT karena memang tidak masuk waktunya sehingga kami baru menemukan aliran dananya pada saat pelaksanaan penyelidikan," jelas dia.

Dari pendalaman yang dilakukan, Asep kemudian mengungkap peran masing-masing tersangka dalam tindakan rasuah tersebut. Ema Sumarna diduga berperan aktif dalam mempermudah penambahan anggaran pada pembahasan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Perubahan tahun 2022 pada Dinas Perhubungan Kota Bandung untuk kepentingan para anggota DPRD.

"ES selaku ketua Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) dengan kewenangannya membantu mempermudah penambahan anggaran pada pembahasan APBD perubahan tahun 2022 pada Dinas Perhubungan Kota Bandung," terang Asep

"Untuk kepentingan para anggota DPRD agar dapat mengerjakan pokok-pokok pikiran pekerjaan-pekerjaan melalui media yang bersumber dari anggaran pada Dinas Perhubungan hasil ketuk palu APBD Perubahan tahun 2022," lanjut dia.

Dalam kesepakatan terlarang itu, Ema diduga menerima hadiah yang bersumber dari APBD Kota Bandung tahun 2020-2023. Dia disebut menerima gratifikasi mencapai Rp 1 miliar

"Tersangka ES sekurang-kurangnya menerima sebesar 1 miliar rupiah," ungkap dia.

Selain Ema, KPK menetapkan tiga orang sebagai tersangka, yang merupakan anggota DPRD dalam perkara itu. Mereka adalah anggota DPRD Kota Bandung dari Fraksi Partai Gerindra, Ferry Cahyadi Rismafury (FCR); serta dua anggota DPRD Kota Bandung dari Fraksi PDIP, Riantono (RI) dan Acmad Nugraha (AH).

Mereka, kata Asep, juga menerima dana dengan nominal yang sama dengan Ema, yakni mencapai Rp 1 miliar. Mereka juga mendapatkan berbagai proyek pada lingkup dinas Kota Bandung.

"Para tersangka lainnya selaku anggota DPRD sekurang-kurangnya juga total menerima sejumlah Rp 1 miliar, serta mendapatkan pekerjaan-pekerjaan di lingkungan dinas di Kota Bandung," pungkas Asep. (ond/dnu)

Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads