Penampakan Pos Jaga Rata dengan Tanah Akibat KA Taksaka Vs Truk di Bantul

Penampakan Pos Jaga Rata dengan Tanah Akibat KA Taksaka Vs Truk di Bantul

Dwi Agus - detikNews
Rabu, 25 Sep 2024 15:08 WIB
Pos jaga perlintasan KA di Dusun Gubug, Kalurahan Argosari, Sedayu, Bantul rusak parah pasca kecelakaan KA Taksaka vs truk pengaduk semen, Rabu (25/9/2024).
Pos jaga perlintasan KA di Dusun Gubug, Kalurahan Argosari, Sedayu, Bantul, rusak parah pascakecelakaan KA Taksaka versus truk pengaduk semen, Rabu (25/9/2024). (Dwi Agus/detikJogja)
Jakarta -

Kecelakaan antara kereta api Taksaka dengan truk molen terjadi di wilayah Sedayu, Bantul. Akibat kecelakaan itu, pos jaga perlintasan kereta api ambruk tinggal puing.

Dilansir detikJogja, peristiwa kecelakaan tersebut terjadi pukul 03.52 WIB tadi. Saat itu KA Taksaka relasi Stasiun Gambir Jakarta-Stasiun Tugu Jogja diseruduk truk pengaduk semen yang menerobos palang perlintasan sebidang di JPL 714 Km 531+000 jalur hulu antara Stasiun Sentolo hingga Stasiun Rewulu.

Akibat insiden ini, pos jaga perlintasan di lokasi remuk setelah tertimpa truk molen. Pos jaga itu terlihat hanya tinggal puing setelah ditabrak truk.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Di sisi timur pos jaga itu, terlihat truk yang terlibat kecelakaan masih di lokasi. Kondisi truk itu rusak parah dengan posisi terguling. Sedangkan ada satu sepeda motor milik penjaga perlintasan ikut rusak akibat kecelakaan itu.

PT KAI Daop 6 Jogja saat ini menutup sementara pintu perlintasan sebidang di Dusun Gubug, Kalurahan Argosari, Sedayu, Bantul. Penutupan ini berlaku untuk pintu perlintasan yang berada di sisi utara maupun selatan.

ADVERTISEMENT

"Prasarana gardu JPL 714 ini rusak parah juga dan saat ini sedang membangunkan gardu darurat untuk penjagaan. Sehingga pintu perlintasan ditutup sementara waktu hingga waktu yang belum bisa ditentukan," kata Manajer Humas PT KAI Daop 6 Jogja, Krisbiyantoro, dilansir detikJogja, Rabu (25/9/2024).

Baca berita selengkapnya di sini.

Simak Video: Video Penampakan Kecelakaan KA Taksaka vs Truk di Bantul

[Gambas:Video 20detik]



(rdp/idh)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads