Cekcok di Warung Makan Priok Berujung Satu Orang Ditembak di Kepala

Cekcok di Warung Makan Priok Berujung Satu Orang Ditembak di Kepala

Wildan Noviansah - detikNews
Kamis, 19 Sep 2024 12:12 WIB
Close-up of black pistol in hand.
Ilustrasi penembakan, tidak berhubungan langsung dengan berita. (Getty Images/mahiruysal)
Jakarta -

Cekcok terjadi di rumah makan di kawasan Tanjung Priok, Jakarta Utara. Satu orang pria berinisial AJ (23) dilarikan ke rumah sakit setelah ditembak pelaku buntut cekcok yang terjadi.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Ade Ary Syam Indradi mengatakan peristiwa terjadi pada Rabu (18/9/2024) dini hari. Saat itu korban mampir ke warung makan untuk membeli nasi uduk.

Sesaat kemudian, korban terlibat cekcok dengan kelompok pelaku di warung makan tersebut. Namun belum diketahui duduk perkara percekcokan yang terjadi di antara mereka.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Saat hendak makan nasi uduk terjadi cekcok antara korban dengan pengunjung nasi uduk lainnya satu orang wanita dan dua orang laki-laki," kata Ade Ary kepada wartawan, Kamis (19/9).

Setelah makan, korban pun beranjak pergi. Saat itulah datang seorang laki-laki menggunakan sepeda motor langsung menembak korban.

ADVERTISEMENT

"Selesai makan nasi uduk, saat korban berdiri tiba-tiba datang laki-laki dari arah barat dengan ciri-ciri warna kulit hitam, rambut keriting dengan menggunakan sepeda motor matik warna hitam dan biru, kemudian laki-laki tersebut melakukan penembakan kepada korban sekitar pukul 03.30 WIB dari arah belakang dan mengenai kepala bagian belakang korban," jelasnya.

Belum diketahui apakah pelaku penembakan merupakan bagian kelompok yang sebelumnya terlibat cekcok dengan korban atau bukan. Saat ini pihak kepolisian masih melakukan pendalaman.

"Setelah melakukan penembakan tersebut, pelaku langsung kabur ke arah utara. Kemudian, korban segera dibawa ke RSUD Koja untuk menjalani perawatan. Pelaku dalam penyelidikan," ujarnya.

(wnv/dnu)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads