Ada Kemayoran Bersholawat, Jl Benyamin Sueb Ditutup Sore-Dini Hari

Ada Kemayoran Bersholawat, Jl Benyamin Sueb Ditutup Sore-Dini Hari

Danu Damarjati - detikNews
Sabtu, 14 Sep 2024 14:11 WIB
Kemacetan yang terjadi di Jl Benyamin Sueb, Kemayoran, Jakarta Pusat sudah terurai. Namun kini mobil parkir di pinggir jalan.
Ilustrasi Jl Benyamin Sueb di Kemayoran, Jakarta Pusat (Khairul Ma'arif/detikcom)
Jakarta -

Bagi Anda yang hendak melintasi kawasan Kemayoran di Jakarta Pusat mulai sore nanti, simak informasi ini. Jl Benyamin Sueb akan ditutup sampai dini hari nanti untuk kegiatan keagamaan.

"Terkait penutupan jalan hari ini di Jl Benyamin Sueb, betul karena ada kegiatan Kemayoran Bersholawat," tulis Pusat Pengelolaan Kompleks (PPK) Kemayoran via WhatsApp nomor layanan kontaknya, Sabtu (14/9/2024).

Penutupan jalan akan berlangsung dari sore sampai melalui pergantian hari nanti. Pengalihan arus juga akan diterapkan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Ada kegiatan Kemayoran Bersholawat yang dilaksanakan hari ini mulai pukul 16.00 WIB sampai selesai. Penutupan jalan akan dilakukan hingga hari Minggu (15/9) pukul 01.00 WIB dini hari," tulis PPK Kemayoran.

Hari ini, selain acara keagamaan di Kemayoran, ada pula acara besar di tempat lain. Ada acara hiburan berupa konser di kawasan Jakarta Utara. Konser hari ketiga penyanyi kelas dunia, Bruno Mars, digelar di Jakarta International Stadium (JIS), Kelurahan Papanggo.

ADVERTISEMENT

Di Ancol, ada konser grup Super Junior atau SUJU asal Korea Selatan. Konser SUJU akan digelar di Beach City International Stadium (BCIS), Ancol, Jakarta Utra, sebagai bagian dari konser tur Asia mereka tahun ini.

Simak juga Video: Penampakan Kemacetan Tol Dalam Kota Jelang Long Weekend

[Gambas:Video 20detik]




(dnu/idh)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads