Jalan-jalan di Banyuwangi Bisa Keliling Gratis Pakai Transportasi Umum

Hub Space

Jalan-jalan di Banyuwangi Bisa Keliling Gratis Pakai Transportasi Umum

Moch Prima Fauzi - detikNews
Rabu, 04 Sep 2024 21:35 WIB
Transportasi Banyuwangi
Foto: dok. Istimewa
Jakarta -

Berlibur di Banyuwangi tak sekadar menikmati pesona alamnya yang Indah. Pengunjung bisa keliling menikmati keadaan perkotaan secara gratis menggunakan transportasi umum.

Pemerintah Kabupaten Banyuwangi menyediakan angkutan wisata gratis yang tujuannya untuk menghubungkan ke lokasi-lokasi wisata di Bumi Blambangan. Pemerintah Kabupaten Banyuwangi juga menyediakan Angkutan Perkotaan (angkot) gratis pada jam-jam sibuk guna menumbuhkan minat masyarakat untuk menggunakan angkutan umum.

Sarana transportasi umum juga ditunjang dengan adanya Terminal Pariwisata Terpadu Sobo. Apalagi pemerintah setempat juga tengah membangun skybridge yang menghubungkan Stasiun Ketapang dengan Pelabuhan ASDP Ketapang-Gilimanuk.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pemerintah Kabupaten Banyuwangi berharap dengan adanya skybridge ini dapat meningkatkan layanan dan fasilitas keterpaduan antar moda perkeretaapian, darat, dan penyeberangan/ASDP di Kabupaten Banyuwangi.

Integrasi antar moda ini memberikan dampak yang positif terhadap perekonomian secara umum, meningkatkan efisiensi waktu dan juga biaya.

ADVERTISEMENT

Kabupaten Banyuwangi menjadi salah satu nominator dalam Hub Award yang digelar Kementerian Perhubungan (Kemenhub) dalam acara Hub Space 2024. Melalui agenda ini, Kemenhub memberikan apresiasi kepada pemerintah kabupaten atas komitmen dan peran aktif dalam mendukung kemajuan transportasi dan pembangunan konektivitas di Indonesia.

Adapun pengumuman pemenang dan penyerahan piala akan dilakukan di hari pertama Hub Space, pada Jumat 6 September 2024. Adanya anugerah ini diharapkan dapat menjadi stimulus bagi pemerintah daerah untuk mengembangkan transportasi yang berkelanjutan.

Pemenang Hub Awards terbagi menjadi 2 kategori, yakni Inovasi Integrasi Antar- moda Transportasi serta Sistem Transportasi Berkelanjutan. Masing-masing dikelompokkan lagi menjadi Kabupaten Kecil, Kabupaten Sedang, Kabupaten Besar, dan Kabupaten Raya.

Diketahui, saat ini masih berlangsung proses pengumpulan data, bekerja sama dengan APKASI (Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia). Nantinya akan terpilih 24 pemkab yang berkesempatan untuk melakukan prestasi ke dewan juri.

Selama proses penilaian berlangsung, ada sejumlah indikator kriteria yang dipertimbangkan. Untuk kategori 'Inovasi Integrasi Antar- moda Transportasi' melihat 3 hal ini, antara lain Bidang Darat, Dukungan Integrasi Moda Lain, dan Dampak Integrasi Antarmoda.

Sedangkan kategori 'Sistem Transportasi Berkelanjutan' mempertimbangkan unsur Sarana dan Prasarana (Darat, Laut, Udara), Komitmen Kuat terhadap Sektor Transportasi, dan Penyediaan Angkutan Umum.

Penasaran siapa yang membawa pulang anugerah Hub Awards dari Kemenhub? Datang dan saksikan langsung di Hub Space 2024. Catat tanggalnya ya, acara ini akan berlangsung selama 2 hari pada 6-7 September 2024.

Datang ke sini, kamu juga bisa menyaksikan banyak hal menarik lainnya, seperti kompetisi fashion show, mewarnai untuk anak-anak, dan penampilan spesial dari Tiara Andini serta musisi-musisi Tanah Air lainnya.

(prf/ega)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads