Warga Sabu Raijua NTT Digegerkan Penemuan Mayat Bayi Dimakan Anjing

Warga Sabu Raijua NTT Digegerkan Penemuan Mayat Bayi Dimakan Anjing

Yufengki Bria, I Wayan Sui Suadnyana - detikNews
Rabu, 28 Agu 2024 22:10 WIB
Polisi melakukan olah TKP penemuan bayi dimakan anjing di RT 09, RW 05, Desa Loborui, Kecamatan Sabu Liae, Kabupaten Sabu Raijua, NTT. (Dok. Polres Sabu Raijua)
Polisi melakukan olah TKP penemuan bayi dimakan anjing di RT 09 RW 05, Desa Loborui, Kecamatan Sabu Liae, Kabupaten Sabu Raijua, NTT. (Foto: dok. Polres Sabu Raijua)
Jakarta -

Warga di RT 09, RW 05, Desa Loborui, Kecamatan Sabu Liae, Sabu Raijua, Nusa Tenggara Timur (NTT), digegerkan oleh penemuan jasad bayi yang sudah dimakan anjing. Mayat bayi ditemukan sudah dalam kondisi tak utuh.

"Kondisinya sudah tidak utuh lagi. Sebagian tubuh bayi berjenis kelamin laki-laki itu sudah dimakan anjing," ujar Kapolres Sabu Raijua AKBP Paulus Natonis, dilansir detikBali, Rabu (28/8/2024).

Paulus mengungkapkan, sejumlah bagian tubuh sudah dimakan anjing saat ditemukan. Kemudian, terdapat luka di kepala dan lebam di bagian belakang jasad bayi saat ditemukan, Selasa (27/8) siang.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Menurut Paulus, penemuan itu berawal saat warga setempat, Marthen Here, sedang duduk di depan rumahnya. Pria berusia 20 tahun itu kaget melihat anjing miliknya membawa potongan daging.

Marthen kemudian mengikuti anjing tersebut hingga melepaskan gigitannya. Saat dicek, ternyata potongan itu adalah jasad bayi.

ADVERTISEMENT

Marthen langsung melaporkan temuannya itu kepada kakaknya, Efandi Here (23). Mereka kemudian menghubungi kader posyandu, Ferderika Here (45), untuk memastikan potongan daging yang dibawa anjing.

"Saat mereka memastikannya, ternyata yang dibawa anjing adalah potongan bayi," jelas Paulus.

Baca selengkapnya di sini.

Simak Video: Miris! Mayat Bayi Sudah Dimakan Anjing Sebagian Ditemukan di Lampung

[Gambas:Video 20detik]



(rfs/jbr)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads