Peserta Jalan Sehat Festival LIKE 2: Sehat, Senang & Terhibur

Festival LIKE 2

Peserta Jalan Sehat Festival LIKE 2: Sehat, Senang & Terhibur

Fitrya Anugrah - detikNews
Minggu, 11 Agu 2024 10:58 WIB
Gelaran Festival LIKE 2 masih berlanjut hingga hari ini. Kemeriahan acara LIKE 2 di hari terakhir diawali dengan kegiatan jalan sehat I LIKE WALK yang dibuka langsung oleh Wakil Menteri (Wamen) LHK Alue Dohong.
Foto: Ari Saputra
Jakarta -

Gelaran Festival LIKE 2 masih berlanjut hingga hari ini. Kemeriahan di hari terakhir diawali dengan kegiatan jalan sehat 'I LIKE WALK' yang dibuka langsung oleh Wakil Menteri (Wamen) LHK Alue Dohong.

Pantauan detikcom di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (11/8/2024), sejumlah peserta jalan sehat sudah memadati lokasi acara sejak pukul 06.00 WIB.

Mereka kompak mengenakan kaos berwarna putih bertuliskan 'I LIKE WALK'. Selain Wamen LHK, kegiatan ini juga dihadiri oleh Dirjen Pengendalian Pencemaran dan Kerusakan Lingkungan (PPKL) KLHK Sigit Reliantoro, para pejabat eselon 1, eselon 2, lingkup kerja KLHK, tamu undangan serta peserta jalan sehat I LIKE WALK.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Salah satu peserta bernama Rika (25) menyebut dirinya mengikuti acara ini lantaran tertarik dengan doorprize yang ditawarkan. Ia turut mengajak keluarganya ke acara Fun Walk ini.

"Jadi saya ajak sekeluarga saya ajak untuk ikut, terus juga ada doorprize ya makin semangat tuh buat dateng," ucap Rika kepada detikcom.

ADVERTISEMENT
Fun Walk Festival LIKE 2Fun Walk Festival LIKE 2 Foto: Fitrya Anugrah/detikcom

Rika merasa senang dengan acara yang diselenggarakan oleh KLHK ini. Menurutnya acara seperti ini memiliki banyak manfaat.

"Selain dapat kesenangan untuk hiburannya, kita dapat sehatnya juga, terus juga dapat edukasi ya ada booth soal lingkungan gini," ujarnya.

Rika pun menyebut acara Festival LIKE 2 memiliki nilai positif mengenai kelestarian lingkungan. Ia berharap kedepannya KLHK dapat lebih menggencarkan edukasi mengenai lingkungan semacam ini di lingkup sekolah.

"Mungkin dapat lebih menggencarkan edukasi mengenai lingkungan terutama di lingkungan sekolah," tutup perempuan asal Bintaro tersebut.

Gelaran Festival LIKE 2 masih berlanjut hingga hari ini. Kemeriahan acara LIKE 2 di hari terakhir diawali dengan kegiatan jalan sehat 'I LIKE WALK' yang dibuka langsung oleh Wakil Menteri (Wamen) LHK Alue Dohong.Gelaran Festival LIKE 2 masih berlanjut hingga hari ini. Kemeriahan acara LIKE 2 di hari terakhir diawali dengan kegiatan jalan sehat 'I LIKE WALK' yang dibuka langsung oleh Wakil Menteri (Wamen) LHK Alue Dohong. Foto: Ari Saputra

Sementara itu Wakil Menteri (Wamen) LHK Alue Dohong mengatakan jalan pagi ini sekaligus untuk membangun spirit, semangat dan tubuh yang sehat.

Alue menyebut ada sederet hadiah menarik yang dibagikan kepada peserta. Doorprize dari mulai vespa listrik, sepeda bambu UI hingga televisi juga disediakan oleh panitia.

"Ada hadiah-hadiah atau doorprize yang nanti akan bisa diperoleh, tapi tentu diundi ya. Karena itu saya mohon kita jalannya nggak jauh ini tapi kebersamaannya, spirit yang bersama itu yang akan kita lakukan bersama-sama pagi ini," ujar Alue.

"Tolong tertib, karena saya lihat banyak anak-anak, hati-hati jalannya. Jangan sampai anak-anak bisa keinjak ya. Kecil-kecil ini semua ikut," imbaunya.

(ega/ega)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads