Kasus dua pria diamuk massa karena mencuri petai di Desa Juhut, Kecamatan Karangtanjung, Kabupaten Pandeglang, Banten, berakhir damai. Kedua belah pihak sepakat menyelesaikan masalah dengan kekeluargaan.
"Sudah musyawarah, sepakat berdamai, sudah saling memanfaatkan satu sama lain," kata Kepala Desa Juhut Muhammad Syahrul saat dimintai konfirmasi, Jumat (26/7/2024).
Syahrul mengatakan peristiwa itu terjadi sekitar pukul 03.00 WIB hari ini. Menurutnya, kedua pelaku berinisial IS dan SN tertangkap basah mencuri petai di kebun milik warga.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Mencuri di kebun, langsung diamankan warga, terus begitu (diamuk massa)," ucapnya.
Diketahui sebelumnya, dua pria di Pandeglang yang belum diketahui identitasnya diamuk massa lantaran diduga mencuri petai milik warga. Peristiwa itu viral di media sosial.
Berdasarkan video yang dilihat, Jumat (26/7), tampak dua pria terduga pelaku diamuk massa dengan tangan terikat ke belakang. Warga juga mengalungkan petai yang diduga hasil curian.
Terlihat sejumlah warga melayangkan pukulan dan tendangan ke pelaku. Keduanya terdengar diteriaki maling oleh sejumlah warga.
"Maling petai, maling petai," kata warga dalam video tersebut.