Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Depok menutup penyeberangan (pelican crossing) di depan SDN Pondok Cina (Pocin) 1 Depok. Dishub Depok meminta warga menyeberangi Jalan Margonda Raya menggunakan jembatan penyeberangan orang (JPO).
Pantauan detikcom, Jumat (26/7/2024), terlihat ada kabel kawat yang dipasang melintang setinggi sekitar 150 cm. Kabel berwarna hitam itu direntangkan untuk mencegah orang-orang menyeberang.
Selain itu, terlihat ada bekas spanduk yang dipasang di lokasi tersebut. Spanduk itu terlihat sudah disingkirkan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Spanduk berwarna biru itu bertuliskan 'Penyeberangan Gunakan Jembatan Penyeberangan Orang'. Spanduk tersebut terlipat di atas taman median jalan.
Terlihat juga ada 6 buah water barrier yang sudah tak tersusun rapi di median Jalan Raya Margonda. Sebelumnya water barrier itu dipasang juga untuk menutup akses penyeberangan di pelican crossing tersebut.
Tampak sejumlah warga tetap menyeberang di pelican crossing di depan SDN Pocin 1. Lebih banyak warga yang menyeberang ke arah SDN Pocin.
![]() |
Adapun lampu khusus penyeberangan orang (pelican crossing) juga tak terlihat berfungsi. Lampu lalu lintas yang ada di lokasi juga terlihat tidak menyala.
Kondisi Jalan Margonda Raya dari arah Depok maupun dari Lenteng Agung terlihat ramai lancar. Kendaraan yang melintas memacu laju kendaraannya dengan kecepatan cukup tinggi.
Warga yang hendak menyeberang pun harus menunggu arus lalu lintas sedikit lengang agar bisa menyeberang dengan aman.
(jbr/mei)