Zulhas-Siti Nurbaya Tiba di Istana Rapat Bareng Jokowi, Bahas Apa?

Zulhas-Siti Nurbaya Tiba di Istana Rapat Bareng Jokowi, Bahas Apa?

Isal Mawardi - detikNews
Rabu, 10 Jul 2024 14:02 WIB
Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan (Zulhas) di kompleks Istana Presiden, Jakarta, Rabu (10/7/2024)
Zulkifli Hasan saat tiba di Istana Kepresidenan untuk rapat bersama Jokowi. (Isal Mawardi/detikcom)
Jakarta -

Sejumlah menteri Kabinet Indonesia Maju tiba di Istana Kepresidenan untuk mengikuti rapat terbatas dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi). Apa yang dibahas?

Pantauan detikcom di kompleks Istana Presiden, Jakarta, Rabu (10/7/2024), tampak Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya tiba. Beberapa menit kemudian, Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan (Zulhas) dan Ketua BPKP Yusuf Ateh datang.

"Kakao dan kelapa. Bukan (hilirisasi), untuk badannya," ujar Zulhas.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Zulhas tak menjelaskan rinci soal rapat tersebut. Ia langsung berjalan meninggalkan wartawan melalui pintu masuk kompleks Istana Kepresidenan.

Lalu, Menteri Perindustrian Agus Gumiwang juga tiba di Istana. Belum ada penjelasan lebih lanjut terkait rapat dengan Jokowi ini.

ADVERTISEMENT

Simak juga 'Jokowi Bersyukur RI Bertahan di Masa Krisis: Ekonomi Tumbuh 5%':

[Gambas:Video 20detik]

(isa/rfs)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads