Wapres Ma'ruf: Isu Palestina Lekat di Hati Masyarakat Indonesia

Wapres Ma'ruf: Isu Palestina Lekat di Hati Masyarakat Indonesia

Dwi Andayani - detikNews
Kamis, 04 Jul 2024 21:57 WIB
Wapres Maruf Amin mengatakan Indonesia punya hubungan erat dengan Palestina. Maruf juga menyebut Indonesia konsisten mendukung kemerdekaan bangsa Palestina. (Dwi Andayani/detikcom)
Wapres Ma'ruf Amin mengatakan Indonesia punya hubungan erat dengan Palestina. Ma'ruf juga menyebut Indonesia konsisten mendukung kemerdekaan bangsa Palestina. (Dwi Andayani/detikcom)
Jakarta -

Wakil Presiden (Wapres) Ma'ruf Amin mengatakan Indonesia memiliki hubungan erat dengan Palestina. Ma'ruf juga menyebut Indonesia konsisten mendukung kemerdekaan bangsa Palestina.

"Isu Palestina sangat dekat di hati rakyat Indonesia. Indonesia secara konsisten mendukung perjuangan kemerdekaan Palestina," ujar Ma'ruf saat menerima kunjungan Delegasi Biro Komite Palestina PBB (CEIRPP) di Istana Wapres, Jakarta Pusat, Kamis (4/7/2024).

Ma'ruf mengatakan hal ini merupakan bagian dari mandat Konstitusi untuk menghapuskan penjajahan di atas dunia. Untuk itu, ia menyebutkan, Indonesia sangat prihatin atas situasi yang tak kunjung membaik di Palestina.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Di Gaza, 37 ribu rakyat Palestina terbunuh, bencana kelaparan dan wabah penyakit kian memburuk, jutaan penduduk mengungsi di tengah gempuran serangan Israel," kata Ma'ruf.

Wapres Ma'ruf Amin mengatakan Indonesia punya hubungan erat dengan Palestina. Ma'ruf juga menyebut Indonesia konsisten mendukung kemerdekaan bangsa Palestina. (Dwi Andayani/detikcom)Ma'ruf mengatakan Indonesia konsisten mendukung kemerdekaan bangsa Palestina. (Dwi Andayani/detikcom)

"Perdamaian yang sesungguhnya di Timur Tengah hanya bisa dicapai jika akar permasalahan diselesaikan, yaitu perdamaian di Palestina berdasarkan solusi dua negara," sambungnya.

ADVERTISEMENT

Oleh sebab itu, Wapres meminta perdamaian tersebut harus diupayakan bersama secara konsisten. Menurutnya, Indonesia memiliki peran penting dalam mendorong perdamaian.

"Sebagai salah satu negara dengan penduduk Muslim terbesar dunia, Indonesia mempunyai peran penting dalam mendorong perdamaian di Palestina, termasuk melalui kepemimpinan di OKI, GNB, dan Biro Komite Palestina PBB," kata Ma'ruf.

Untuk diketahui, Ma'ruf menerima sejumlah delegasi dari Biro Komite Palestina PBB. Antara lain Wakil Tetap Senegal yang juga Ketua Komite Palestina, Cheikh Niang, Wakil Tetap RI untuk PBB Arrmanatha Nasir, Wakil Tetap Malaysia Ahmad Faisal Muhamad, Wakil Tetap Namibia Neville Melvin Gertze, dan Wakil Tetap Nicaragua Jaime Hermida Castillo.

Komite Palestina PBB ini juga diketahui akan melanjutkan kunjungannya dengan bertemu Menteri Pertahanan Prabowo Subianto besok.

(jbr/jbr)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads