Lalu lintas di sejumlah tol sekitar Jakarta macet pada sore ini. Kemacetan lalu lintas disebabkan kepadatan volume kendaraan.
"Tol Dalam Kota padat karena volume kendaraan saja dari Cawang ke Tebet, lalu padat lagi menjelang keluar Kuningan," kata petugas call center Jasa Marga, Ema, saat dihubungi, Rabu (3/7/2024) pukul 18.25 WIB.
Dia menegaskan tidak ada kecelakaan lalu lintas di Tol Dalam Kota Jakarta. Dia menjelaskan kondisi lalu lintas serupa pada arah Semanggi menuju Cawang.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dia juga mengatakan Tol Jagorawi arah Jakarta lancar. Sedangkan arah Bogor terjadi kepadatan volume kendaraan karena pertemuan arus lalu lintas di simpang Cawang dan Taman Mini Indonesia Indah (TMII).
Sementara itu, Ema juga membenarkan bahwa kondisi lalu lintas di Tol Wiyoto-Wiyono arah Cempaka Putih menuju Cawang juga terjadi kepadatan kendaraan. Dia juga membenarkan ada kepadatan kendaraan di Tol JORR dari TMII menuju Pondok Indah.
Jasa Marga melalui akun X (Twitter) @PTJASAMARGA juga mengabarkan ada pohon tumbang di Tol Dalam Kota.
"HATI-HATI di Simpang Susun Pluit Km 19 arah Kapuk, ada penanganan pohon tumbang di lajur 1-bahu luar/kiri," demikian cuit Jasa Marga.
(jbr/aud)