Adapun pihak yang turut mendukung acara tersebut Nestle, Benfood, Benfarm, (MCDELICA) Deli & Co, Ichitan, dan Konimex. Acara tersebut berhasil mengumpulkan 268 kantong darah dari para pendonor yang berasal dari karyawan dan masyarakat umum.
"Kami senang, bahwa antusiasme bukan hanya dari internal karyawan yang ikut aktif, tapi juga bagi umum lain," kata Corporate Communication GM Alfamart Rani Wijaya dalam keterangannya, Rabu (29/5/2024).
Dia menambahkan bahwa kegiatan ini adalah salah satu program CSR tematik yang rutin dilakukan Alfamart. Rencananya, sepanjang Juli-Agustus 2024, Alfamart dan Nestle akan mengadakan marathon donor darah serentak skala besar di beberapa kota dengan target mengumpulkan 25.000 labu darah yang juga sebagai bagian perayaan Semarak Ulang Tahun Alfamart ke-25.
"Ratusan peserta ramai mengantri pendaftaran sedari pagi hingga sore menjelang. Meski tidak semua peserta berhasil mendonorkan darahnya, karena belum memenuhi persyaratan medis yang telah ditentukan oleh PMI," ungkapnya.
Sementara itu, seorang pendonor bernama Reza mengakui cukup antusias dalam mengikuti acara tersebut. Bahkan donor darah merupakan kegiatan yang cukup sering diikuti olehnya.
"Saya sudah beberapa kali ikut donor darah, awalnya diajak teman, sekarang jadi cukup rutin. Karena saya pernah membaca literatur bahwa donor darah juga bisa memberikan manfaat kesehatan bagi tubuh," tutupnya. (ncm/ega)