Pria Nikahi Pria di Malut Sempat Pacaran, 'Mempelai Wanita' Minta Maaf

Pria Nikahi Pria di Malut Sempat Pacaran, 'Mempelai Wanita' Minta Maaf

Nurkholis Lamaau - detikNews
Senin, 20 Mei 2024 12:00 WIB
Viral pernikahan sesama jenis di Halmahera Selatan (Halsel).
Viral pernikahan sesama jenis di Halmahera Selatan (Halsel). (dok. istimewa)
Jakarta -

Waria bernama Dela La Udin (26) membuat video permintaan maaf setelah bikin heboh menikah dengan sesama jenis bernama Naim Saban (25) di Kabupaten Halmahera Selatan, Maluku Utara. Dela meminta maaf setelah diamankan di rumah Kepala Urusan (Kaur) Pemerintahan Desa Sekly.

"Saya selaku pelaku yang membuat kehebohan sehingga viral kemarin di Desa Sekly, saya meminta maaf dan saya sebenarnya laki-laki," ujar Dela dalam video berdurasi 24 detik, dilansir detikSulsel, Minggu (19/5/2024).

Kepala Desa Sekly Malik Hi Daud membenarkan video permintaan maaf Dela tersebut. Dia mengatakan Dela membuat video permohonan maaf di rumah Kaur Pemerintahan Desa Sekly setelah penyamarannya terbongkar pada Rabu (15/5).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Iya, itu (video permintaan maaf Dela) di rumah Kaur," kata Malik singkat.

Kemudian, Malik mengungkap Naim dan Dela menjalani hubungan pacaran selama kurang lebih 6 bulan. Dia menyebut Naim tidak memberikan uang kepada Dela, maharnya pun hanya segelas air putih.

ADVERTISEMENT

"Sudah 6 bulan (pacaran). (Dalam pernikahan) uang lamaran tara (tidak) ada, dan mahar air putih 1 gelas," ujarnya.

Baca selengkapnya di sini.

Lihat juga Video 'Sosok PM Baru Prancis Berumur 34 Tahun: Gay-Keturunan Yahudi':

[Gambas:Video 20detik]



(azh/idh)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads