Laga Indonesia vs Irak pada perebutan tempat ketiga Piala Asia U-23 Qatar 2024 akan digelar malam ini. Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengatakan akan menyaksikan aksi Tim Garuda dari kamar.
"Nonton di kamar," kata Jokowi saat ditemui di Pasar Seketeng, Sumbawa Besar, NTB, Kamis (2/5/2024).
Jokowi optimistis Tim Garuda akan mendapatkan kursi ketiga Piala Asia U-23. Dengan begitu, Indonesia akan meraih tiket menuju Olimpiade Paris.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Menang, insyaallah," ujar Jokowi sambil mengangguk.
Laga Irak vs Indonesia akan tersaji di Abdullah bin Khalifa Stadium, Kamis (2/5/2024). Kick off pertandingan tersebut akan dilakukan malam ini sekitar pukul 22.30 WIB.
Indonesia bertemu dengan Irak pada perebutan tempat ketiga Piala Asia U-23 setelah kalah dari Uzbekistan 0-2 pada babak semifinal. Irak juga kalah dari Jepang dengan skor akhir 2-0 pada pertandingan semifinal lainnya.
Simak juga 'Saat Ma'ruf Minta Timnas U-23 Fokus Lawan Irak, Lupakan Uzbekistan':