1 Pelaku Penembak Mapolda Lampung Ditangkap, 6 Orang Masih Dikejar

1 Pelaku Penembak Mapolda Lampung Ditangkap, 6 Orang Masih Dikejar

Tommy Saputra - detikNews
Senin, 08 Apr 2024 11:44 WIB
Satu orang pelaku penembakan Mapolda Lampung ditangkap.
Foto: Satu orang pelaku penembakan Mapolda Lampung ditangkap (Tommy Saputra/detik)
Jakarta -

Polisi menangkap satu dari tujuh orang pelaku penembakan Mapolda Lampung. Enam orang pelaku lainnya masih dalam pengejaran.

Dilansir detikSumbagsel, Senin (8/4/2024) polisi menyatakan penembakan dilakukan oleh kelompok pencurian kendaraan. Adapun identitas pelaku yakni KAW yang tercatat sebagai warga Bandar Lampung dan ditangkap pada Sabtu (6/4/2024) dini hari di kediamannya.

"Inisial pelaku KAW warga Bandar Lampung, dia ditangkap di kediamannya pada Sabtu dini hari," kata Kapolda Lampung, Irjen Helmy Santika.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Helmy menuturkan pelaku merupakan kelompok pencurian kendaraan bermotor yang berjumlah 7 orang. Saat kejadian kata Helmy, para pelaku tengah mengendarai dua mobil

"Dia merupakan salah satu kelompok pencurian kendaraan bermotor yang tengah diburu oleh Ditreskrimum Polda Lampung. Pada saat peristiwa penembakan itu, para pelaku mengendarai dua kendaraan jenis Toyota VRZ dan Honda Jazz," jelasnya.

ADVERTISEMENT

Saat ini pihaknya masih melakukan pengejaran terhadap 6 pelaku lainnya. Aksi penembakan terekan kamera CCTV. Dalam rekaman tampak beberapa orang menggunakan satu unit mobil melintas di depan Mapolda Lampung kemudian melepaskan sejumlah tembakan pada Sabtu (6/4).

Baca selengkapnya di sini.

Simak Video 'CCTV Detik-detik Polda Lampung Ditembaki OTK Bermobil':

[Gambas:Video 20detik]



(dek/imk)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads