Kompolnas Apresiasi Pos Ramah Ibu-Anak dan Pos SPKT Mobile Polresta Soetta

Kompolnas Apresiasi Pos Ramah Ibu-Anak dan Pos SPKT Mobile Polresta Soetta

Audrey Santoso - detikNews
Senin, 08 Apr 2024 10:49 WIB
Polresta Bandara Soekarno Hatta membuat layanan pos ramah ibu dan anak.
Foto: Polresta Bandara Soekarno Hatta membuat layanan pos ramah ibu dan anak. (dok. istimewa)
Jakarta -

Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas) mengapresiasi dua layanan Polresta Bandara Soekarno Hatta di momen Mudik 2024. Dua layanan itu Pos Ramah Ibu Anak Ramadhan Presisi 2024 dan SPKT Booth Mobile.

"Selaku pengawas fungsional Polri, menyambut baik dan memberikan apresiasi yang tinggi kepada Kapolresta Bandara Soekarno-Hatta dan jajaran atas inovasinya dalam memberikan pelayanan dan perlindungan kepada masyarakat yang mudik menggunakan pesawat udara melalui Bandara Soekarno-Hatta," ucap Komisioner Kompolnas Poengky Indarti, dalam keterangan tertulis, Senin (8/4/2024).

Kompolnas menyebut dua layanan tersebut sejalan dengan arahan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, juga Kapolda Metro Jaya Irjen Karyoto. Poengky menyampaikan layanan tersebut memudahkan masyarakat dan menambah rasa aman dan nyaman pemudik yang menggunakan pesawat terbang.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Sesuai arahan Kapolri dan Kapolda Metro Jaya, Polresta Bandara Soekarno-Hatta telah menyiapkan pelayanan dari kepolisian terpusat lebaran 2024, berupa 4 pospam, 4 posyan dan 1 posko terpadu disertai dengan terobosan kreatif. Kompolnas melihat layanan-layanan ini dapat memudahkan masyarakat dan memberikan rasa aman serta nyaman dalam Mudik Lebaran 2024," ungkap dia.

Polresta Bandara Soekarno Hatta membuat layanan pos ramah ibu dan anak.Foto: Polresta Bandara Soekarno Hatta membuat layanan pos ramah ibu dan anak. (dok. istimewa)

Berikut dua pos pelayanan yang kehadirannya diapresiasi Kompolnas:

ADVERTISEMENT

1. Pos Ramah Ibu Anak Ramadan Presisi 2024, yakni corner di ruang tunggu boarding Terminal 1, 2 dan 3 yang dikelola oleh Petugas Polwan Polresta Bandara Soekarno-Hatta, khusus diperuntukkan bagi anak dan ibu. Berisi tempat permainan dengan sarana melukis, menyusun mainan bongkar pasang (lego), dan juga disiapkan hiburan badut polisi sahabat anak serta snack dan makanan berbuka puasa bagi anak2 serta ibu. Layanan ini bekerja sama dengan Kantor Otban Wilayah 1 dan Angkasa Pura Bandara Soekarno-Hatta.

2. SPKT Booth Mobile adalah unit mobil bergerak yang bertugas sebagai Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT), disiapkan untuk meningkatkan pelayanan kepolisian Bandara Soekarno-Hatta yang hadir ditengah tengah masyarakat tanpa harus ke kantor polisi. Layanan SPKT Booth mobile petugas kepolisian yang mengawaki menggunakan fasilitas kendaraan mobil untuk mudah dalam berpindah lokasi pelayanan, layanan kepolisian pada SPKT mobile yaitu Pembuatan laporan/Surat kehilangan Dokumen, layanan Pengecekan kesehatan, pengaduan dan Konsultasi tindak Pidana, Pemberitahuan Masa berlaku SKCK dan Perpanjangan SKCK.

"Kompolnas berharap, meski terjadi kenaikan jumlah penumpang pesawat yang signifikan, tetapi dengan adanya pelayanan Polresta Bandara Soekarno-Hatta tersebut, para penumpang dapat merasa senang, nyaman, dan aman berada di Bandara menunggu keberangkatan menuju kampung halaman. Kompolnas juga berharap keamanan Bandara terjaga dengan baik mulai dari berlangsungnya arus mudik hingga arus balik," pungkas dia.

(aud/imk)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads