Polres Bogor bersama Bulog menggelar bazar beras dan minyak murah. Bazar diadakan menjelang bulan puasa untuk membantu meringankan masyarakat yang membutuhkan.
Bazar dilaksanakan di Lapangan Apel Mako Polres Bogor dan Gedung Kesenian, Rabu (6/3/2024). Gedung Kesenian dijadikan tempat pengambilan kupon pembelian beras dan minyak murah, sedangkan Mako Polres Bogor sebagai titik pengambilan beras dan minyak murah.
Bazar berlangsung pukul 08.00-13.00 WIB. Kegiatan tersebut dihadiri kurang-lebih 2.000 warga Kabupaten Bogor.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Kami Polres Bogor dan jajaran berharap dengan diadakannya bazar murah ini dapat lebih membantu masyarakat yang membutuhkan, dalam menghadapi bulan puasa, karena diketahui sudah ada kelangkaan keberadaan beras dan juga untuk menjaga kestabilan harga beras dan minyak," kata Kapolres Bogor AKBP Rio Wahyu Anggoro, melalui keterangan tertulis.
Rio menjelaskan ada dua paket yang tersedia, yaitu paket A berisi beras 5 kg dan minyak 1 liter dijual dengan harga Rp 67.500. Lalu ada Paket B berisi minyak goreng 1 liter dijual Rp 14.500. Masing-masing orang hanya bisa membeli satu paket.
Salah seorang masyarakat bernama Siti mengaku bazar ini sangat membantu meringankan beban di tengah harga bahan pokok yang melonjak.
"Bazar ini sangat membantu masyarakat dalam menghadapi bulan suci Ramadan di mana puasa Ramadan akan segera tiba, kami turut hadir ke Polres Bogor karena harganya sangat murah. Terima kasih Polres Bogor," ucap Siti.
(dek/eva)