Satu Angkot Terbakar di Kota Bogor Tiap Bulan, Polisi Bagikan APAR ke Sopir

Satu Angkot Terbakar di Kota Bogor Tiap Bulan, Polisi Bagikan APAR ke Sopir

Muchamad Sholihin - detikNews
Selasa, 27 Feb 2024 18:01 WIB
Satlantas Polresta Bogor Kota Bagi-baikan APAR ke sopir angkot cegah kebakaran.
Satlantas Polresta Bogor Kota Bagi-baikan APAR ke sopir angkot cegah kebakaran. (Solihin/detikcom)
Bogor -

Satlantas Polresta Bogor Kota mencatat satu unit angkutan kota (angkot) terbakar setiap bulan di Kota Bogor. Kebakaran terjadi akibat korsleting dan kesalahan penanganan oleh pihak sopir.

"Selama enam bulan terakhir ini ada 6 kasus. Jadi rata-rata satu bulan itu satu kasus kecelakaan, angkot terbakar. Dua bulan terakhir, (angkot terbakar) di sini, di Tugu Adipura dan belum lama ini terjadi kasus di Tanjakan Empang, nah itu semua kita antisipasi," kata Kasat Lantas Polresta Bogor Kota Kompol Galih Apria, Selasa (26/2/2024).

Galih menyebutkan kebakaran angkot di jalanan Kota Bogor tidak selalu akibat korsleting. Akan tetapi akibat sopir salah penanganan ketika angkot mogok.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Tadi juga kami memberikan edukasi kepada para sopir angkot. Bahwa beberapa kasus kebakaran angkot itu bukan hanya keseluruhannya disebabkan oleh korsleting listrik, tetapi dari cara penanganan ketika angkot itu mogok," kata Galih.

"Ada empat kasus angkot yang mogok, terus dia buka selang bensin itu, habis itu dikocok, posisi bensinnya meluber, terus ada percikan api. Jadi kebanyakan kami analisis kejadian angkot terbakar itu adalah perilaku-perilaku sopir angkot yang dia tidak tahu cara penanganan ketika angkot yang dikendarai tersebut mogok," sambungnya.

ADVERTISEMENT

Galih mengatakan, sebagai upaya meminimalkan terjadinya kebakaran angkot, Satlantas Polres Bogor membagikan alat pemadam api ringan (APAR) kepada sopir di Bogor. APAR juga disiapkan di beberapa pos pengamanan Satlantas dan Dishub di Kota Bogor.

"Kami secara random memilih perwakilan-perwakilan angkot tiap trayek, kami lengkapi dengan APAR atau alat pemadam api ringan. Sehingga bukan hanya untuk angkot tersebut, tetapi ketika kendaraan lain di tengah perjalanan ada potensi kebakaran, mereka bisa bantu," kata Galih.

"Kita bagikan yang lebih sederhana, yang lebih ringan dan kecil untuk penggunaannya, sehingga itu sangat bermanfaat untuk mencegah terjadinya kecelakaan kasus kebakaran kendaraan di Kota Bogor. Selain itu, kami menyimpan APAR ini di pos-pos lantas dan pos-pos Gatur Dishub," imbuhnya.

Simak juga 'Menjajal Nasi Goreng Pete di Kota Bogor, Sudah Ada Sejak 1965':

[Gambas:Video 20detik]



(sol/mea)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads