Pria berinisial DZ (53) tega membunuh perempuan remaja berinisial AZH (15), yang merupakan keponakannya sendiri di Tanjung Priok, Jakarta Utara. Pelaku membunuh korban dengan memukulkan kursi ke kepala saat korban sedang belajar.
Kanit Reskrim Polsek Tanjung Priok Iptu Muhammad Idris mengungkapkan pembunuhan terjadi di rumah korban di Jalan Cempaka, Kelurahan Papanggo, Kecamatan Tanjung Priok, Jakarta Utara, pada Jumat (2/2/2024). Pelaku saat itu mendatangi rumah korban dan menanyakan ibunya.
"Berdasarkan hasil pemeriksaan kita, jadi pelaku tuh datang ke rumah orang tua korban. Setelah sampai di sana pelaku melihat anak korban dan menanyakan pada anak korban tersebut mana ibunya (dijawab korban) 'sedang keluar'," jelas Idris kepada wartawan di kantornya, Senin (26/2).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Idris mengatakan pelaku membunuh korban karena sakit hati. Pelaku merasa kesal lantaran ditagih utang oleh orang tua korban.
"Jadi setelah sampai di sana, mungkin karena dia sakit hati kata dia, sehingga dia melihat di sana ada kursi dan anak korban sedang belajar saat itu," kata Idris.
Korban Dipukul Pakai Kursi
Pelaku yang gelap mata lantas memukul korban dengan kursi. Pelaku memukulkan kursi tepat di bagian kepala.
"Diambil kursinya, dipukulkan kepada anak itu," ucapnya.
Pelaku berkali-kali memukul korban dengan kursi hingga korban jatuh tak sadarkan diri.
"Menurut keterangan tersangka, ia melakukannya lima kali sehingga (korban) tak sadarkan diri," imbuhnya.
Sengaja Bakar Rumah
Setelah membunuh korban, pelaku ke dapur dan melihat kompor menyala. Saat itu pelaku berpikir untuk membiarkan rumah korban terbakar dengan cara menumpukkan barang-barang yang mudah terbakar di dekat kompor yang sedang menyala.
"Melihat (korban) tak sadarkan diri dan dia melihat adanya kompor, kemudian diambillah kain atau benda-benda yang mudah terbakar, kemudian dinyalakan, sehingga itu dianggap bagi dia mengalihkan bahwa itu terjadi kebakaran," paparnya.
Kebakaran tersebut diketahui oleh tetangga korban. Korban kemudian dilarikan ke RS Sulianti Saroso, tapi nahas meninggal dunia.
Simak juga 'Tampang Pria di Asahan yang Bunuh Mantan Istri gegara Ditolak Bercinta':
(mea/dhn)