Warga Bentrok Buntut Penghitungan Suara di Nduga Papua, 1 Orang Tewas

Warga Bentrok Buntut Penghitungan Suara di Nduga Papua, 1 Orang Tewas

Raymond Latumahina - detikNews
Minggu, 18 Feb 2024 10:21 WIB
Kapolres Nduga AKBP Vinsensius Jimmy Parapaga saat melerai bentrokan.
Kapolres Nduga AKBP Vinsensius Jimmy Parapaga saat melerai bentrokan. (Foto: dok. Istimewa)
Jakarta -

Dua kelompok warga di Kabupaten Nduga, Papua Pegunungan, terlibat bentrokan lantaran diduga ada ancaman saat penghitungan suara Pileg 2024. Bentrokan ini menyebabkan satu orang tewas.

Dilansir detikSulsel, bentrokan antarwarga tersebut terjadi di Distrik Geselma, Nduga, Kamis (15/2/2024), sekitar pukul 14.30 WIT. Masyarakat mulanya tengah melakukan pemungutan suara untuk caleg yang disepakati bersama.

"Peristiwa dimulai saat tengah dilakukan perhitungan suara di Distrik Geselma dan pembagian suara untuk ketiga caleg telah disepakati," kata Kapolres Nduga AKBP Vinsensius Jimmy Parapaga dalam keterangannya, Sabtu (17/2).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Lalu cekcok mulai terjadi saat Kepala Distrik Geselma mendapat ancaman dari Kepala Dinas Bencana Alam Kabupaten Nduga. Namun Vinsensius tidak menyebutkan detail bentuk ancaman yang dimaksud.

Kedua kelompok warga akhirnya saling serang menggunakan senjata tajam. Insiden ini menyebabkan dua orang luka-luka karena terkena anak panah. Dan satu korban dinyatakan meninggal dunia.

ADVERTISEMENT

"Ada tiga korban dalam peristiwa tersebut, dengan satu orang meninggal dunia dan dua lainnya luka akibat terkena panah," ungkap Vinsensius.

Baca selengkapnya di sini.

(azh/azh)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads